Suara.com - Calon penumpang di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat kini lebih memilih layanan tes covid dengan alat GeNose C19 atau alat screening Gadjah Mada Electric Nose Covid-19. Harga lebih murah dari tes covid lainnya jadi alasan masyarakat beralih.
"Akurasi tidak kalah dengan yang lain, dibandingkan biaya Genose lebih murah. Kalau antigen 105 ribu, Genose 20 ribu," kata VP Public Relations KAI Joni Martinus di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Jumat (5/2/2021).
Video Editor: Sulistyo Jati K