Menkes Budi: 15 Juta Bahan Baku Vaksin Sinovac Tiba di Indonesia Besok

Rinaldi Aban Suara.Com
Senin, 11 Januari 2021 | 18:20 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. (Dok: Kementerian Kesehatan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan sebanyak 15 juta bahan baku vaksin dari produsen Sinovac akan datang di Indonesia pada Selasa (12/1/2021) besok.

"Ada sedikit berita baik, 15 juta bahan baku vaksin akan datang Insya Allah besok dari Sinovac," ujar Budi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (11/1/2021).

Budi menuturkan vaksin Sinovac tersebut nantinya akan diproses oleh PT Bio Farma. Karena itu kata Budi kedatangan 15 juta bahan baku vaksin akan menambah stok vaksin di Indonesia. Selengkapnya, simak video di atas.

Video Editor: Suciati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI