Suara.com - Benarkah pancaran dari handphone atau telepon seluler bisa menimbukan risiko dan bahaya kanker atau tumor bagi manusia? Setidaknya, riset di Institut Ramazzini di Bologna, Italia terhadap tikus yang dikenai pancaran memberi petunjuk munculnya tumor otak dan kanker jantung.
Sejak 2011, WHO juga menetapkan pancaran telepon seluler dikategorikan sebagai "sesuatu yang bisa menimbulkan kanker". Namun, sejauh ini peneliti belum sepakat terhadap riset tersebut.
Di Universitas Basel misalnya, para ahli menyimpulkan belum terbukti apakah paparan sinyal telepon seluler untuk jangka waktu lama bisa membahayakan manusia. Selengkapnya, tonton dalam video ini. (DW Indonesia)