Suara.com - Pergi bersama rombongan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), dan Mandalika Grand Prix Association, kru otomotif Suara.com melongok persiapan Sirkuit Mandalika yang berlokasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kuta Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Dari kalender resmi yang dimuat di situs resmi MotoGP, Indonesia menjadi salah satu tuan rumah untuk balapan MotoGP 2021, balapan akan dihelat dalam tiga hari.
Lalu Mohammad Faizal, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi NTB, dalam diskusi bersama Forwaparekraf, di Kota Mataram, Lombok menjamin bahwa rider maupun penonton bakal terpuaskan dengan keelokan alam pantai di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kuta Mandalika. Selengkapnya, tonton dalam video ini.
Video Editor: Yulita Futty Hapsari