Aksi Jogja Memanggil, Ratusan Mahasiswa Padati Kawasan Simpang Tiga UIN

Ikbal Maulana Suara.Com
Kamis, 08 Oktober 2020 | 14:02 WIB
Massa aksi Jogja Memanggil berunjuk rasa di simpang tiga Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka), Kamis (8/10/2020). - (SuaraJogja.id/Uli Febriarni)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aksi demo tolak UU Cipta Kerja di Jogja oleh massa Jogja Memanggil, Kamis (8/10/2020), digelar di sejumlah titik, termasuk di simpang tiga Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka).

Dimulai dengan berkumpul bersama di bawah jembatan kampus terpadu, massa berjalan menuju tengah jalan sembari meneriakkan slogan dan tuntutan pada pukul 12:22 WIB.

Massa aksi di antaranya ratusan mahasiswa yang tergabung dalam BEM Nusantara dan sejumlah organisasi pergerakan mahasiswa, seperti HMI MPO, HMI Dipo, GMNI, PMII, IMM dan lainnya. Selengkapnya, tonton dalam video ini.

Video Editor: Fatikha Rizky Asteria N

Kontributor : Uli Febriarni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI