Innalillahi, Dalam 12 Hari Kematian Covid-19 di Brasil Tembus 20.000

Rinaldi Aban Suara.Com
Sabtu, 23 Mei 2020 | 06:14 WIB
Kasus virus Corona di Brasil cetak rekor baru. (Anadolu Agency/Jose Antonio de Moraes)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hanya dalam waktu 12 hari angka kematian virus corona di Brasil berlipat ganda yakni lebih dari 20.000 jiwa meninggal.

Negara Amerika Selatan itu juga memiliki kurva naik drastis yakni tercatat rata-rata 864 kematian selama tujuh hari terakhir. Menurut data yang dikumpulkan oleh Johns Hopkins University yang berbasis di AS, Brasil sejauh ini telah melaporkan lebih dari 310.000 COVID-19 kasus, menjadikannya negara tertinggi ketiga setelah AS dan Rusia

Kasus infeksi Covid-19 ) di Brasil terus meningkat pesat dalam beberapa hari terakhir. Bahkan pada Kamis (21/5/2020), negara ini kembali melaporkan angka rekor kasus infeksi baru COVID-19, yaitu sebanyak 18.508 kasus. (Anadolu Agency/Jose Antonio de Moraes/Tugba Karabay)

Catatan Redaksi:

Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 1,5 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Bersama-sama, kita bisa mengatasi pandemi Coronavirus Disease atau COVID-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19.

Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI