Tutup Sebulan, Sekolah-sekolah di Denmark Mulai Dibuka Kembali

Rinaldi Aban Suara.Com
Jum'at, 17 April 2020 | 09:00 WIB
Sekolah ditutup karena corona sekolah di Denmark kembali dibuka.( Anadolu Agency)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah sebulan menjalani karantina akibat pandemi Covid-19, Denmark membuka kembali sekolah-sekolah, TK dan Playgroup setelah sebelumnya ditutup pada 11 Maret lalu.

Namun kelas hanya dilanjutkan di sekitar setengah dari Kota Denmark dan di sekitar 35 persen sekolah Copenhagen, karena yang lain meminta lebih banyak waktu untuk menyesuaikan diri dengan protokol kesehatan. Nantinya, semua sekolah dibuka kembali pada 20 April.

Data terkini menyebut, di Denmark penderita corona mencapai 6.700 kasus, dengan 299 orang meninggal dunia . (Anadolu Agency/Davut Çolak/ Firdaus Wajidi)

Catatan Redaksi:

Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 1,5 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Bersama-sama, kita bisa mengatasi pandemi Coronavirus Disease atau COVID-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19.

Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI