Brasil Gali Ratusan Makam Antisipasi Pandemi Corona

Rinaldi Aban Suara.Com
Rabu, 15 April 2020 | 11:00 WIB
Ratusan makam jenazah covid-19 yang telah dipersiapkan di Sao Paulo, Brasil. (Anadolu Agency)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Kota Brasil telah menggali ratusan makam untuk mengantisipasi lonjakan kematian akibat pandemi virus corona.

Pemakaman tersebut bernama Villa Formosa yang terletak di pinggiran kota Sao Paulo, Brasil. Pemakaman ini adalah pemakaman terbesar di Amerika Latin dengan luas area 780 ribu meter persegi dan lebih dari 1,5 juta orang telah dimakamkan di tempat ini.

Brasil adalah negara yang paling terdampak Covid-19 di Amerika Selatan, dengan memiliki lebih dari 22.720 kasus dan hingga Senin (13/4) sebanyak 1.270 orang meninggal dunia. (Anadolu Agency/ Sibel Uygun/ José Antônio de Moraes/ Firdaus Wajidi)

Catatan Redaksi:

Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 1,5 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Bersama-sama, kita bisa mengatasi pandemi Coronavirus Disease atau COVID-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19.

Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI