Saat Polisi India Usir Warga di Luar Rumah Pakai Helm 'Corona'

Rinaldi Aban Suara.Com
Senin, 30 Maret 2020 | 16:20 WIB
Helm corona milik Polisi di India. (twiter @amitksh08)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cara unik seorang polisi di India mungkin bisa dicontoh polisi di Indonesia, pasalnya seorang polisi di India mengenakan sebuah helm yang berbentuk bak virus corona supaya warga tidak berkeliaran.

Adalah polisi yang bernama Rajesh Babu. Ia sedang melakukan patroli di jalan raya guna memperingatkan warga agar mau bertahan di rumah selama masa lockdown.

Rajesh mengaku sudah melakukan berbagai macam cara namun masyarakat tetap bandel dan tak mengindahkan aturan lockdown. Akhirnya ia mencari akal dan menemukan ide untuk memakai helm yang berbentuk menyerupai virus corona.

Creative/ Video Editor: Alifva Bestari/ Dewi Yuliantini

Catatan Redaksi:

Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 1,5 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Bersama-sama, kita bisa mengatasi pandemi Coronavirus Disease atau COVID-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19.

Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI