Suara.com - Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto sebut akan segera memetakan rumah sakit di daerah yang membutuhkan serum antibisa ular kobra. Hal ini menyusul fenomena ditemukannya sejumlah ekor ular kobra di beberapa daerah di Indonesia.
Menurut Menkes Terawan, serum antibisa ular kobra tersebut nantinya akan disediakan di rumah sakit daerah yang memang banyak ditemukan ular berbisa tersebut.
Selain menyiapkan serum antibisa ular, Menkes Terawan juga mengatakan pihaknya akan menyiapkan serum antibisa lainnya di rumah sakit daerah. Sehingga, kata dia, pihaknya nanti akan terlebih dahulu melakukan pemetaan terhadap ancaman serangan hewan berbisa di daerah-daerah. Simak selengkapnya dalam video ini
Video Editor: Yulita Futty Hapsari