Suara.com - Sebagai pelatih kepala, Fakhri Husaini sukses mengantarkan Timnas Indonesia U-19 lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2020 di Uzbekistan.
Ini setelah Timnas Indonesia U-19 menjadi jawara Grup K di babak Kualifikasi Piala Asia U-19 2020. Pasukan Garuda Nusantara lolos ke putaran final setelah meraih dua kemenangan dan satu hasil imbang di fase kualifikasi.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-19 mengalahkan Timor Leste 3-1, Hong Kong (4-0), dan teranyar imbang dengan Korea Utara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (10/11/2019) malam WIB.
Timnas Indonesia U-19 menjuarai Grup K dengan mengoleksi tujuh poin dari tiga pertandingan, unggul dari pesaing terdekat mereka, yakni Korea Utara yang ada di peringkat kedua dengan torehan lima poin.
Dengan berakhirnya Kualifikasi Piala Asia U-19 ini, selesai juga tugas Fakhri sebagai pelatih.
Video Editor : Suciati