Suara.com - Aktris Raffi Ahmad dan Albert Sulistyo, baru saja merilis kedai kopi kekinian yakni Kokali (Kopi Kaki Lima). Ada tiga menu andalan dan satu yang spesial. Tiga menu andalan itu ialan Es Keren (es kopi duren), Pablo Eskoba (Es Kopi Boba), dan Es Telepon (es teh klepon).
"Brand minuman masa kini ini mengusung konsep kopi kaki lima namun berkualitas. Saya punya visi untuk menjadikan Kopi Kali Lima (Kokali) menjadi pemimpin di pasar industri kopi dengan rencana ekspansi agresif perusahaan untuk membuka lebih dari 200 gerai hingga 2020," ungkap Raffi Ahmad dalam konferensi pers yang dihadiri Suara.com di Lippo Mall Puri Jakarta Barat, Rabu (16/10/2019).
Senada dengan rekan bisnisnya, Albert Sulistyo selaku CEO Kokali dari ACR Crop berharap bisni Kokali tidak hanya memberi dampak postif bagi industri makanan dan minuman khususnya kopi, tetapi juga bagi masyarakat Indonesia karena dengan target dibukanya banyak gerai makan akan memberi kontribusi terhadap ekonomi khususnya permintaan biji kopi dan tenaga kerja. Selengkapnya, tonton videonya di atas.
Creative/Videografer/Video Editor: Ratna/Peter Rotti/Suciati