Suara.com - Hari ini Letjen TNI Dr. dr. Terawan Agus Putranto, SpRad resmi menjadi Menteri Kesehatan 2019-2024, menggantikan Prof. Dr. dr. Nila Moeolek, SpM(K) dan memulai kerjanya di kantor Kementerian Kesehatan, Kuningan, Jakarta Selatan.
Sebelumnya ia menjabat sebagai Kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto pada 2015. Ia merupakan dokter TNI Angkatan Darat lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada.
Sekedar informasi, dr. Terawan juga dikenal dengan metode 'brain fushing' atau cuci otaknya yang menimbulkan polemik di dunia kedokteran Indonesia. Akibat polemik ini juga Majelis Kehormatan Etik Kedokteran Ikatan Dokter Indonesia (MKEK IDI) mengeluarkan sanksi dengan mencabutnya izin praktik dan status keanggotaan IDI dr Terawan. Selengkapnya, tonton Live Streamingnya di atas.