Suara.com - Serah terima jabatan (Sertijab) Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dari Plt Hanif Dhakiri ke Zainudin Amali digelar hari ini Kamis (24/10) di Wisma Kemenpora.
Zainudin menggantikan posisi Imam Nahrawi yang kini menjadi tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), usai terjerat kasus dugaan suap dana hibah Kemenpora untuk KONI, akhir September lalu.
Penunjukkan Zainudin sebagai Menpora cukup mengejutkan, mengingat pria 57 tahun itu memiliki rekam jejak yang minim di dunia olahraga. Lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jakarta itu lebih dikenal sebagai politikus. Selengkapnya, tonton Live Streamingnya di atas.