Suara.com - Rumah Wakil Presiden terpilih periode 2019-2024 Maruf Amin tampak dijaga ketat menjelang pelantikannya bersama Presiden terpilih Joko Widodo, Minggu 20 Oktober 2019. Rumah Maruf dijaga oleh sekitar lebih dari 10 aparat keamanan, seperti Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), polisi, dan polisi militer.
Aparat keamanan juga membuat area steril di sekitar rumah Maruf dengan jarak radius sekitar 50-80 meter. Terdapat pula satu mobil anoa TNI di dekat pos penjagaan.
Diketahui, Jokowi-Maruf Amin akan dilantik pada Minggu (20/10) di gedung DPR/MPR. Dalam rangka pengamanan pelantikan, ada 30.000 personel yang disiagakan. Bagaimana suasana terkini di kediaman Maruf Amin saat ini, selengkapnya dalam video di atas.
Reporter/ Videografer: Ade Dianti/ Peter Rotti