Fakhri Husaini Akui Kesulitan Cari Pelapis Striker Timnas Indonesia U-19

Selasa, 01 Oktober 2019 | 13:27 WIB
Pelatih timnas Indonesia U-19 Fakhri Husaini saat ditemui di lapangan GOR Pajajaran Bogor, Kamis (26/9/2019). (Suara.com / Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 jelang kualifikasi Piala Asia U-19 2020 sudah memasuki hari keenam. Sebanyak 27 pemain kembali menggelar latihan di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (1/10/2019) pagi.

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini mengatakan telah memiliki pemain yang siap menjadi Starting line-up. Namun, beberapa posisi di pelapis seperti stiker sampai sejauh ini masih perlu adaptasi.

Mantan pelatih timnas Indonesia U-16 masih berharap menemukan lagi pemain potensial kelahiran 2001 untuk mengisi skuad Timnas Indonesia U-19.

Untuk diketahui, sebelum terjun di kualifikasi Piala Asia U-19 2020, Timnas Indonesia U-19 sendiri akan beruji coba dua kali melawan Timnas China U-19, yakni pada 17 dan 20 Oktober 2019 di Surabaya serta Bali. Simak selengkapnya dalam video ini

Video Editor: Fatikha Rizky Asteria N

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI