Suara.com - Leicester City harus puas berbagi poin di Old Trafford. Membutuhkan tiga poin untuk mengunci gelar Liga Inggris musim ini, Leicester gagal memanfaatkan kesempatan setelah ditahan imbang Manchester United 1-1.
Dalam laga itu, MU unggul lebih dulu lewat gol Anthony Martial. Sembilan menit berselang, Leicester berhasil menyeimbangkan papan skor lewat aksi Wes Morgan.
Dengan tambahan satu poin, Leicester saat ini tetap bertahan di puncak klasemen dengan koleksi 77 poin. Sementara MU, dengan tambahan satu poin, berhasil menggeser West Ham United dari posisi buncit lima besar. (Oskar19i™/ Youtube)