VIDEO: Begini Aksi Pesepak Bola Tertua di Lapangan Hijau

Ardi Mandiri Suara.Com
Selasa, 07 April 2015 | 11:21 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usianya sudah uzur bagi pemain sepak bola profesional, yakni 48 tahun. Tapi fisik dan stamina Kazuysohi Miura masih amat prima.

Tak heran bila dia masih aktif bermain di Liga Divisi II Jepang (J League 2), memperkuat klub Yokahoma FC.

Bahkan, pada laga pekan lalu, Miura mampu menyumbang gol bagi Yokahoma, dengan sundulannya.

Berkat kehebatannya itu, Miura pun dinobatkan sebagai legenda hidup, plus pemain sepak bola tertua di dunia.

Bukan pemain sembarangan
Di sepak bola Jepang, Miura bukan pemain sembarangan. Dia sudah 89 caps memperkuat tim nasional Jepang, dengan mencetak 55 gol, sebelum akhirnya pensiun 15 tahun lalu.

Kariernya dimulai pada 1973 dengan memperkuat Jonai FC. Gemilang di Jepang, Miura berkesempatan hijrah ke Brasil, untuk memperkuat Santos pada 1986 dan Palmieras.

Sayang di Brasil, Miura, tak mendapat tempat utama, hingga akhirnya embali ke Jepang pada 1990 untuk memperkuat Yomiuri (Verdy Kawasaki). Bersama klub itu (1990-1998) Miura tampil garang. Dia tampil 192 kali, dan mencetak gol 100 kali.

Kegemilangan itu membuat klub Serie A, Genoa meliriknya. Dengan status pinjaman, Miura pun terbang ke Italia (pada 1994-1995) untuk memperkuat Genoa selama 21 kali.

Sayang, di Negeri Pisa, Miura, kurang gemilang. Selama semusim bermain dia hanya mendapatkan 21 caps, dan sebiji gol. Akhirnya, Miura kembali ke Jepang, untuk kembali bermain bersama Verdy Kawasaki.

Pada 1999, Miura kembali terbang ke Eropa untuk memperkuat Dinamo Zagreb. Nahas, peruntungan Miura di Eropa kembali gagal. Di sana, Miura hanya mendapat 12 caps, tanpa memborong gol sebiji pun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI