Sementara itu, bagian depan ponsel dilengkapi dengan kamera selfie 50 MP yang tersemat dalam desain punch-hole.
Sebagai informasi tambahan, DxOMark, yang dikenal sebagai platform pengujian kamera ponsel terkemuka, memberikan label "Best Camera" pada Tecno Camon 40 Pro untuk kategori smartphone dengan rentang harga 200-400 dolar AS.

Performa kamera HP midrange ini bahkan melampaui beberapa perangkat yang harganya lebih tinggi, seperti Samsung Galaxy S23 FE, Google Pixel 8A, dan Honor 200 Pro.
Berdasarkan pengujian DxOMark, Tecno Camon 40 Pro berhasil meraih skor total kamera sebesar 138 poin, jauh mengungguli Samsung Galaxy S23 FE yang hanya mencatatkan 127 poin.
Keunggulan kamera Tecno Camon 40 Pro juga terbukti saat dibandingkan dengan ponsel kelas menengah lainnya menurut DxOMark, di mana ponsel ini dilaporkan mampu mengalahkan Redmi Note 14 Pro 5G dan Samsung Galaxy A35 5G.
Lebih lanjut, Tecno Camon 40 Pro juga menunjukkan performa yang lebih baik dibandingkan Redmi Note 13 Pro 5G (120 poin) dan Redmi Note 14 Pro 5G (106 poin).
Menariknya, DxOMark menilai bahwa kualitas kamera pada generasi sebelumnya, Redmi Note 13 Pro 5G, justru lebih unggul dibandingkan dengan versi terbarunya.
"Ini juga merupakan ponsel pintar pertama di DXOMARK yang mendapatkan label Smart Choice — sebuah pengakuan untuk perangkat yang menawarkan pengalaman kamera yang luar biasa dengan tetap mempertahankan titik harga yang kompetitif. Warnanya cerah namun alami, menangkap potret yang tampak nyata dengan warna kulit yang akurat dan menyenangkan di berbagai lingkungan. Dalam cahaya redup, ponsel ini unggul dalam mereproduksi warna alami di berbagai warna kulit dibandingkan dengan Redmi Note14 Pro Plus 5G," tulis DxOMark dikutip dari laman resminya. Kekurangan kamera ponsel ada pada stabilisasi yang tidak konsisten dalam video.

Soal jeroan, Tecno Camon 40 Pro 5G mengandalkan Dimensity 7300 (4 nm) dengan opsi RAM 8 GB atau RAM 12 GB. Tecno Camon 40 Pro 4G memakai chipset yang lebih rendah, Mediatek Helio G100 Ultimate (6 nm).
Baca Juga: Samsung Galaxy M56 5G Rilis dengan Harga Rp 4 Jutaan, Diklaim Tertipis di Segmennya
Fitur lain mencakup layar AMOLED 6,78 inci, refresh rate 144 Hz, Android 15, penyimpanan 256 GB, baterai 5.200 mAh, dan fast charging 45 W. Tecno Camon 40 Pro sudah membawa peringkat IP68/69 sehingga masih dapat beroperasi di dalam rendaman air.