Fitur Layar iQOO Z10 Turbo Terungkap, Usung Refresh Rate 144 Hz

Rabu, 23 April 2025 | 15:38 WIB
Fitur Layar iQOO Z10 Turbo Terungkap, Usung Refresh Rate 144 Hz
Poster resmi iQOO Z10 Turbo. (iQOO China)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara itu, iQOO Z10 Pro standar diperkirakan memakai Dimensity 8400. Informasi dari media sosial Weibo mengungkapkan bahwa peluncuran iQOO Z10 Turbo Pro dijadwalkan pada 28 April pukul 19.00 waktu China.

Varian Turbo dibekali baterai 7.620 mAh yang sangat tipis dengan teknologi blue ocean dan mendukung pengisian cepat 90 W.

Ponsel diklaim mampu memainkan game King of Glory dengan frame rate tinggi selama lebih dari 11 jam. Model Pro hadir dengan baterai berkapasitas 7.000 mAh, namun menawarkan pengisian cepat yang lebih unggul, yaitu 120 W.

Dengan teknologi tersebut, baterai dapat terisi 50 persen hanya dalam 15 menit dan terisi penuh dalam 33 menit. Itu menunjukkan penurunan waktu pengisian hingga 43 persen dibandingkan dengan iQOO Z9 Turbo.

Poster peluncuran iQOO Z10 Turbo Pro. (iQOO)
Poster peluncuran iQOO Z10 Turbo Pro. (iQOO)

HP midrange gahar ini juga mendukung pengisian cepat PD/PPS 100 W dan UFCS 44 W, serta dilengkapi dengan adaptor mini 120 W dan kabel Type-C to Type-C.

Bocoran spesifikasi mengisyaratkan bahwa seri iQOO Z10 Turbo akan menjadi pilihan menarik di segmen ponsel gaming kelas menengah.

Dari segi fotografi, model standar iQOO Z10 dirumorkan memiliki konfigurasi kamera belakang ganda 50 MP + 2 MP, sedangkan versi Turbo Pro kemungkinan akan dilengkapi dengan kamera 50 MP + 8 MP, yang menawarkan tambahan lensa ultrawide.

Perlu diingat, iQOO juga telah merilis iQOO Z10 standar di India dengan chipset Snapdragon 7s Gen 3 dan baterai 7.300 mAh.

Selain itu, perlu dicatat bahwa spesifikasi iQOO Z series dapat berbeda-beda di setiap negara, seperti yang terlihat pada perbedaan antara iQOO Z9 di Indonesia dengan model yang dirilis di India, meskipun mirip dengan versi China.

Baca Juga: Siap Debut Pekan Depan, Redmi Turbo 4 Pro Andalkan Chipset Anyar Qualcomm

Chipset Snapragon 8 Gen 4 Tawarkan Performa Gahar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI