Suara.com - Perusahaan teknologi global LG Electronics menyoroti pentingnya kawasan Asia dalam mendorong inovasi yang mereka kembangkan.
Dalam sebuah pernyataan saat membuka 2025 LG Home Solution Press, Andrew Kim, selaku Home Appliance Solution Asia Sales and Marketing Division Leader LG Electronics.
Diaa menekankan bahwa pasar Asia memiliki peran yang jauh melampaui sekadar sebagai target penjualan.
Menurut Andrew, Asia merupakan wilayah strategis tempat berbagai tren baru bermunculan, sebuah kawasan di mana inovasi menyatu dengan keanekaragaman budaya
Selain itu, sebagai sumber inspirasi utama bagi perusahaan karena perubahan kebutuhan dan harapan konsumen yang sangat dinamis.
Andrew Kim menjelaskan pendekatan perusahaan terhadap inovasi di kawasan Asia.
Ia memperkenalkan strategi LG yang disebut sebagai "ABC Strategy" untuk tahun 2025.
Strategi ini mencakup tiga pilar utama yang akan menjadi landasan dalam pengembangan produk dan teknologi mereka.
Pertama adalah komitmen terhadap kepemimpinan dalam bidang kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).
Baca Juga: LG Electronics Fokus di 2 Kategori Kulkas Sepanjang 2025, Andalkan Teknologi Canggih
LG menegaskan tekadnya untuk menjadi pelopor dalam menghadirkan masa depan yang lebih cerdas melalui integrasi AI ke dalam produk-produknya.