Huawei FreeArc Resmi Masuk Indonesia, TWS Open Ear Harga Sejutaan

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 22 April 2025 | 18:56 WIB
Huawei FreeArc Resmi Masuk Indonesia, TWS Open Ear Harga Sejutaan
TWS Huawei FreeArc yang resmi dikenalkan ke Indonesia pada Selasa (22/4/2025). [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Huawei FreeArc resmi dikenalkan ke Indonesia. Ini adalah true-wireless stereo open-ear dengan desain unik karena hanya cukup dicantol di telinga.

Product Specialist Huawei Device Indonesia, Ananda Shinta Sirait menjelaskan kalau TWS FreeArc ini menghadirkan desain earhook C-bridge yang fleksibel untuk berbagai bentuk telinga.

"Ini bisa disesuaikan ke beragam ukuran, tidak akan mudah jatuh juga ketika dipakai olahraga," ungkap Shinta dalam acara media roundtable Huawei FreeArc yang digelar di The Neighbourhood Jakarta, Selasa (22/4/2025).

TWS Huawei FreeArc yang resmi dikenalkan ke Indonesia pada Selasa (22/4/2025). [Suara.com/Dicky Prastya]
TWS Huawei FreeArc yang resmi dikenalkan ke Indonesia pada Selasa (22/4/2025). [Suara.com/Dicky Prastya]

Fleksibilitas ini terjadi karena Huawei FreeArc mengusung 140 derajat optical triangle yang membuatnya tetap menempel saat olahraga intens, misalnya lari.

Menurutnya, perangkat ini dirancang khusus untuk penggemar olahraga dan pemilik gaya hidup aktif. Keuntungan TWS Open Ear juga memungkinkan pengguna menikmati musik tanpa kehilangan fokus pada lingkungan sekitar.

HUAWEI FreeArc sendiri dirancang dengan kenyamanan maksimal seperti udara berkat riset mendalam terhadap lebih dari 10.000 bentuk daun telinga.

Perangkat ini menggabungkan tiga elemen desain utama yakni Comfort Droplet, Acoustic Bean, dan C-bridge, yang membuat earbuds secara alami mengikuti lekuk telinga pengguna.  

Tak hanya itu, struktur C-bridge yang fleksibel terbuat dari paduan material nickel-titanium shape memory alloy setipis 0.7 mm, serta dilapisi silikon cair ultra-lembut di 81,5 persen permukaannya.

"Desain ini memastikan earbuds nyaman dipakai berjam-jam tanpa menyebabkan tekanan berlebih pada telinga," imbuhnya.

Baca Juga: Penuh Nostalgia, TWS Ungkap Gejolak Hati Umur 20-an di Lagu 'Countdown'

TWS Huawei FreeArc yang resmi dikenalkan ke Indonesia pada Selasa (22/4/2025). [Suara.com/Dicky Prastya]
TWS Huawei FreeArc yang resmi dikenalkan ke Indonesia pada Selasa (22/4/2025). [Suara.com/Dicky Prastya]

Berkat sertifikasi IP57, HUAWEI FreeArc tahan terhadap cipratan air dan debu. Jadi TWS ini masih aman ketika dipakai di aktivitas luar ruangan meski dalam keadaan hujan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI