iQOO Z10 Turbo Debut 28 April, Model Pro Usung Snapdragon 8s Gen 4

Selasa, 22 April 2025 | 15:03 WIB
iQOO Z10 Turbo Debut 28 April, Model Pro Usung Snapdragon 8s Gen 4
Poster peluncuran iQOO Z10 Turbo Pro. (iQOO)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

iQOO Z10 Turbo diprediksi mengusung layar OLED LTPS 6,78 inci beresolusi 1.5K dengan refresh rate hingga 144 Hz. Panel turut mendukung pembaca sidik jari optik yang lebih cepat.

Bocoran spesifikasi tersebut mengindikasikan bila iQOO Z10 Turbo series merupakan salah satu HP gaming menarik di kelas menengah.

Model standar dirumorkan membawa kamera belakang ganda 50 MP + 2 MP. Versi Turbo Pro kemungkinan besar memiliki kamera berkonfigurasi 50 MP + 8 MP. Perusahaan memberikan sensor ultrawide tambahan pada versi yang lebih tinggi.

Sebagai pengingat, perusahaan telah merilis iQOO Z10 standar di India. Smartphone mengandalkan Snapdragon 7s Gen 3 dengan baterai 7.300 mAh. Perlu digarisbawahi, versi iQOO Z series kadang berbeda di tiap negara.

iQOO Z9 yang beredar di Indonesia mirip dengan versi China namun berbeda dibanding model yang meluncur di India.

Fitur Snapdragon 8s Gen 4

Spesifikasi Snapdragon 8s Gen 4. (Qualcomm)
Spesifikasi Snapdragon 8s Gen 4. (Qualcomm)

Sejumlah produsen ponsel pintar, termasuk iQOO, Meizu, Oppo, dan Xiaomi, akan menggunakan chipset Snapdragon 8s Gen 4.

Prosesor terbaru ini bakal mendukung kinerja ponsel gaming dengan harga lebih terjangkau dibandingkan dengan ponsel kelas atas yang ditenagai oleh Snapdragon 8 Elite.

Perbedaan signifikan antara keduanya terletak pada teknologi manufaktur, di mana Snapdragon 8s Gen 4 menggunakan proses 4 nm, berbeda dengan Snapdragon 8 Elite yang menggunakan 3 nm TSMC.

Baca Juga: Vivo Pad SE Resmi Debut, Tablet Murah Rp 2 Jutaan Ini Bawa Layar Lega

Selain itu, chipset ini mengandalkan inti Arm, bukan inti Oryon khusus dari Qualcomm. Dari segi spesifikasi, Snapdragon 8s Gen 4 mengusung CPU octa-core yang terdiri dari satu core Arm Cortex-X4 (3.2 GHz), tiga core Cortex-A720 (3.0 GHz), dua core Cortex-A720 (2.8 GHz), dan dua core Cortex-A720 (2.0 GHz), serta GPU Adreno 825 terbaru.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI