Suara.com - Vivo memberi kejutan untuk penggemarnya dengan merilis Vivo V50e. Perangkat ini hadir dengan spesifikasi unggul berkat kamera selfie 50 MP dan baterai 5.600 mAh yang tangguh.
Perangkat anyar Vivo ini mengisi kategori HP kelas menengah. Perangkat tersebut berada di tengah-tengah antara Vivo V50 Lite dan Vivo V50.
Vivo V50e melakukan debut perdananya di India. Perangkat ini hadir dengan desain premium dan sejumlah keunggulan lainnya untuk sektor kamera.
Secara tampilan, Vivo V50e membawa bodi tipis dengan ukuran 7,39 mm dan bobot 186 gram. Desain perangkat ini masih mirip dengan seri Vivo V50.
Hanya saja, Vivo membekali Vivo V50e dengan layar quad-curve untuk memberikan kesan premium yang berbeda dari seri lainnya.
Vivo V50e menggunakan layar AMOLED berukuran 6,77 inci yang mendukung resolusi 1.5K dengan refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan maksimal mencapai 1800 nits.
Perangkat anyar Vivo ini menggunakan chipset 5G yaitu Dimensity 7300 dari MediaTek yang berpadu dengan RAM LPDDR4x berkapasitas 8 GB dengan varian memori internal 128 GB atau 256 GB.
Kapasitas penyimpanan Vivo V50e menggunakan dukungan UFS 2.2. Sedangkan baterainya membawa kapasitas 5.600 mAh yang sudah mendukung teknologi fast charging 90W.
Kamera Vivo V50e di sisi lain hadir dengan dua sensor di bagian belakang. Kameranya membawa sensor 50 MP Sony IMX882 yang sudah mendukung OIS.
Baca Juga: Vivo Siapkan HP Super Tipis dengan Ketahanan Standar Militer, Akan Debut di Indonesia
Vivo V50e juga masih menggunakan sensor 8 MP ultra-wide dengan fitur ring LED Aura Light. Kamera selfie perangkat ini mengandalkan sensor 50 MP yang sudah mendukung auto fokus.