Skor AnTuTu Qualcomm Snapdragon 8 Elite 2 Bocor, Terungkap Arsitektur Intinya

Sabtu, 29 Maret 2025 | 16:03 WIB
Skor AnTuTu Qualcomm Snapdragon 8 Elite 2 Bocor, Terungkap Arsitektur Intinya
Qualcomm Snapdragon 8 Elite, generasi sebelumnya dari Snapdragon 8 Elite 2. [Qualcomm]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dengan peralihan ke arsitektur Arm v9 dan peningkatan kemampuan komputasi, Qualcomm tampaknya sedang mempersiapkan chip yang lebih fokus pada pemrosesan AI dan kemampuan waktu nyata, yang kemungkinan akan mendominasi perangkat flagship mendatang.

Snapdragon 8 Elite 2 diharapkan akan digunakan pada ponsel Android premium yang dirilis pada tahun depan.

Meski Qualcomm belum memberikan konfirmasi resmi mengenai tanggal rilis, diperkirakan pengumuman resmi mengenai Snapdragon 8 Elite 2 akan dilakukan sekitar Oktober tahun ini.

Sebagai perbandingan generasi sebelumnya, Snapdragon 8 Elite merupakan chip atau prosesor mobile terbaru dari Qualcomm yang dirancang untuk perangkat ponsel pintar flagship.

Chip ini merupakan versi lebih kuat dan lebih canggih dari Snapdragon 8 Gen 2, yang sudah dikenal sebagai salah satu chip terkuat di pasar smartphone.

Snapdragon 8 Elite dirancang untuk memberikan performa yang lebih cepat, efisiensi daya yang lebih baik, serta dukungan untuk teknologi terbaru seperti AI yang lebih pintar, pemrosesan grafis lebih baik, dan pengoptimalan konektivitas jaringan.

Beberapa fitur utama dari Snapdragon 8 Elite meliputi performa CPU yang lebih cepat, peningkatan AI, grafis yang lebih baik untuk memberikan pengalaman gaming yang lebih mulus dan realistis, hingga dukungan jaringan 5G yang lebih canggih karena kecepatan internet yang lebih cepat dan latensi yang lebih rendah berkat optimasi dalam konektivitas.

Pada dasarnya, Qualcomm merancang Snapdragon 8 Elite untuk memenuhi kebutuhan perangkat dengan performa ekstrem, seperti smartphone gaming, ponsel premium, dan perangkat yang membutuhkan pengolahan data besar dan cepat.

Baca Juga: Perbandingan Qualcomm Snapdragon 6 Gen 3 vs Exynos 1380

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI