Waspada Serangan Phising di Mudik Lebaran, Ini Modus dan Cara Hindarinya

Dicky Prastya Suara.Com
Jum'at, 28 Maret 2025 | 21:19 WIB
Waspada Serangan Phising di Mudik Lebaran, Ini Modus dan Cara Hindarinya
Ilustrasi Phising. [Freepik]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Email tersebut menyisipkan tautan atau lampiran PDF yang mengarahkan pengguna ke halaman login palsu. Untuk meningkatkan kredibilitas, halaman ini juga menampilkan CAPTCHA palsu, yang memberi ilusi bahwa pengguna sedang melakukan verifikasi tambahan.

3. Ada juga teknik ClickFix menginstruksikan korban untuk menjalankan perintah tertentu di komputer mereka, yang tanpa disadari akan mengunduh malware pencuri data serta memberi akses kepada peretas untuk melakukan transaksi tidak sah.

Serangan ini tidak hanya menargetkan karyawan hotel. Di tahun 2023, Storm-1865 juga menargetkan tamu hotel yang menggunakan platform pemesanan tertentu dengan teknik rekayasa serupa.

Oleh karena itu, pemudik dan wisatawan perlu berhati-hati saat menerima komunikasi yang mengatasnamakan hotel atau layanan travel mereka.

Cara cegah serangan phising

Microsoft memberikan tips untuk melindungi pelaku bisnis maupun individu dari serangan phishing. Berikut caranya.

Untuk Bisnis Travel & Perhotelan:

1. Gunakan multi-factor authentication (MFA)
Mengaktifkan MFA di semua akun dapat mengurangi risiko akses tidak sah, bahkan jika kredensial dicuri.

2. Konfigurasi keamanan email seperti Microsoft Defender for Office 365 Safe Links
Ini mencegah karyawan mengklik tautan berbahaya dengan memeriksa ulang tautan secara otomatis saat diklik, termasuk dalam email dan aplikasi Microsoft 365.

3. Pantau aktivitas login yang mencurigakan
Microsoft Defender XDR dapat membantu tim IT perusahaan mendeteksi dan merespons serangan phishing lebih cepat dengan investigasi otomatis.

Baca Juga: Jangan Abaikan! Rahasia Aki Motor Tetap Prima Selama Ditinggal Mudik

4. Gunakan proteksi berbasis cloud untuk respons cepat terhadap ancaman baru
Microsoft Defender dengan proteksi berbasis cloud dapat mendeteksi dan memblokir varian serangan phishing yang baru berkembang secara real-time.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI