Bukan iPhone 16 Pro, Ini 3 HP dengan Kamera Terbaik Saat Ini: Didominasi Android!

Selasa, 25 Maret 2025 | 06:52 WIB
Bukan iPhone 16 Pro, Ini 3 HP dengan Kamera Terbaik Saat Ini: Didominasi Android!
iPhone 16 Pro. [Apple]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sempat mendominasi pasar selama beberapa tahun dengan seri-seri andalannya, produk Apple tak lagi menjadi primadona dalam sektor kamera. Bukan iPhone 16 Pro, ini 3 HP dengan kamera terbaik saat ini.

Setiap tahunnya, Apple terus menghadirkan inovasi luar biasa dalam teknologi kameranya hingga membuat para pesaingnya harus berusaha ekstra keras untuk mengejar ketertinggalan.

Kondisi mulai berubah pada perilisan iPhone 16 Series di tahun 2024 lalu. Dominasi kamera premium dari keluarga Apple kini mulai tergantikan oleh Android.

Sejumlah flagship dari keluarga Android kini mulai berlomba-lomba untuk merilis perangkat dengan kamera yang lebih superior hingga mampu mengalahkan iPhone 16 Pro.

Sensor kamera yang semakin besar, kemampuan zoom optik yang semakin jauh, serta kecerdasan buatan (AI) yang makin pintar menjadi andalan vendor HP untuk bersaing dengan Apple.

Beberapa HP yang dirilis di tahun 2025 bahkan mampu menghasilkan foto dan video yang lebih tajam, detail dan dinamis jika dibandingkan dengan iPhone 16 Pro.

Hal ini menjawab keinginan pecinta fotografi mobile untuk mendapat perangkat dengan kamera terbaik guna menangkap momen-momen penting.

Berdasarkan skor yang diraih dari DxOMark, perangkat mana yang layak dinobatkan sebagai HP dengan kamera terbaik saat ini, bahkan hingga mengungguli iPhone 16 Pro?

1. Huawei Pura 70 Ultra

Baca Juga: iPhone 17 Pro Diprediksi Bawa RAM 12 GB dengan Telefoto Mengesankan

Huawei Pura 70 Ultra. [Suara.com/Imam]
Huawei Pura 70 Ultra. [Suara.com/Imam]

Berdasarkan pengujiannya di laman DxOMark, Huawei Pura 70 Ultra berhasil mendapatkan skor pengujian kamera yang fantastis bahkan mencapai 163. Perangkat ini menempati urutan pertama dalam daftar tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI