Suara.com - Telkomsel menggunakan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence atau AI) untuk memetakan 155 titik keramaian, memperluas cakupan 5G di Surabaya sepanjang Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2025 di wilayah Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, sampai dengan Nusa Tenggara.
Operator telekomunikasi ini juga menghadirkan beragam paket dan promo digital, mendirikan Posko Siaga RAFI, hingga menyelenggarakan program CSR #SambungkanSenyuman sebagai bentuk kepedulian sosial.
Sebagai bagian dari perluasan jaringan 5G (Hyper 5G) di Surabaya, Telkomsel telah menambah hingga 50 BTS 5G baru, sehingga mencapai total lebih dari 90 BTS 5G selama periode RAFI.
Pelanggan kini dapat menikmati koneksi internet 5G stabil dan berkecepatan tinggi di Bandar Udara Internasional Juanda, kawasan Central Business District, sejumlah pusat perbelanjaan, kawasan residensial, hingga lingkungan kampus.
Pasca-Idulfitri, Telkomsel akan melanjutkan akselerasi penggelaran Hyper 5G ini hingga mencapai total lebih dari 200 BTS 5G, dan ke depan akan terus memperluas cakupannya secara bertahap di Surabaya.
Sebelumnya, Telkomsel juga telah mengakselerasi ekspansi jaringan Hyper 5G di Bali.
![Telkomsel Hadirkan Lebih dari 200 BTS 5G di Surabaya. [Telkomsel]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/22/95233-telkomsel-hadirkan-lebih-dari-200-bts-5g-di-surabaya.jpg)
Langkah ini dilakukan untuk memastikan kehadiran konektivitas internet berkecepatan tinggi dengan total sebanyak 236 BTS 5G di Denpasar dan Badung sebagai cara mendukung pertumbuhan ekonomi digital dan pariwisata lokal.
Dengan penambahan ini, Telkomsel kini mengoperasikan lebih dari 2.250 BTS 5G di 56 kota/kabupaten di seluruh Indonesia.
Telkomsel akan terus melakukan ekspansi Hyper 5G secara bertahap, terarah, dan terukur, dengan tetap mempertimbangkan kesiapan ekosistem 5G, guna mendukung percepatan transformasi digital di Indonesia.
Baca Juga: Pertama di Fujifilm! GFX100RF Dilengkapi Aspect Ratio Dial & AI Autofocus, Ini Keunggulannya
Direktur Network Telkomsel, Indra Mardiatna, menyatakan, di momen Ramadan dan Idulfitri 2025, Telkomsel telah memastikan kesiapan jaringan untuk menjadikan Ramadan terbaik serta semakin bermakna bagi semua orang, setiap rumah, dan pelaku bisnis.