Bocor Harga dan Spesifikasi Utama Infinix Note 50x 5G

Dythia Novianty Suara.Com
Jum'at, 21 Maret 2025 | 15:56 WIB
Bocor Harga dan Spesifikasi Utama Infinix Note 50x 5G
Infinix Note 50. [Infinix Mobility]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Infinix Note 50x 5G secara resmi akan diluncurkan dengan kisaran harga di bawah 12.000 Rupee atau setara dengan Rp2,3 juta.

Dari sisi harganya menjadikan InfinixNote 50x 5G hp murah di segmennya.

Perangkat tersebut akan ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 7300 Ultimate, yang diklaim menawarkan kinerja yang lancar dan dukungan untuk gaming 90fps.

Prosesor kelas menengah ini dipadukan dengan GPU Mali G615 MC2.

Perangkat anyar Infinix ini juga mencakup empat inti Cortex A78 dengan performa tinggi serta kecepatan clock maksimum 2,5 GHz.

Dilansir dari laman Gizmochina, Jumat (21/3/2025), Infinix menyoroti bahwa fitur ini jarang terlihat dalam kisaran harga ini.

Bocoran Infinix Note 50x 5G. [Gizmochina]
Bocoran Infinix Note 50x 5G. [Gizmochina]

Petunjuk harga ini dapat mencakup penawaran peluncuran.

Ponsel pintar ini akan mengemas baterai 5.500 mAh dengan pengisian cepat 45W dan dukungan pengisian kabel terbalik 10 W.

Infinix mengklaim baterainya dirancang untuk umur panjang, menawarkan 2.300 siklus pengisian daya.

Baca Juga: Spesifikasi Infinix Note 50 Pro Plus, Tawarkan Kamera dan Charger Andalan

Jumlah ini jauh di atas standar industri.

Ponsel ini juga akan mendukung pengisian daya bypass, fitur yang biasanya ditemukan di perangkat kelas atas.

Kondisi ini memungkinkan daya diambil langsung dari pengisi daya saat bermain game, melewati baterai.

Di bagian kamera, Infinix Note 50x 5G akan menggunakan sensor primer 50 megapiksel dengan kemampuan merekam video 4 K.

Ponsel ini juga dipastikan memiliki sertifikasi MIL-STD-810H dan peringkat IP64 untuk ketahanan.

Dari segi desain, ponsel pintar ini akan hadir dalam tiga pilihan warna, yakni Sea Breeze Green (lapisan kulit vegan), Enchanted Purple, dan Titanium Grey (lapisan metalik).

Selain itu, perangkat ini akan berjalan pada XOS 15, yang menghadirkan fitur-fitur bertenaga AI seperti Folax Voice Assistant, AI Note (alat untuk mengubah sketsa menjadi gambar), dan AIGC Portrait untuk avatar yang dibuat dengan AI.

Bocoran Infinix Note 50x 5G. [Gizmochina]
Bocoran Infinix Note 50x 5G. [Gizmochina]

Perangkat lunak ini juga akan menampilkan Dynamic Bar yang dapat dilipat, mirip dengan Dynamic Island milik Apple.

Dalam teaser lainnya diungkap bahwa desain Infinix Note 50x 5G akan menampilkan sistem Active Halo Lighting.

Ini merupakan cincin LED yang memberi notifikasi ketika pengisian daya dan hiasan pada visualnya.

Infinix Note 50x 5G akan memulai debutnya dengan modul kamera berbentuk permata.

Teaser yang beredar menyebut bahwa kamera perangkat ini membawa potongan presisi segi delapan yang membawa sentuhan premium pada desainnya.

Dengan layar berukuran besar, pengguna dapat menikmati pengalaman visual yang lebih maksimal, baik untuk gaming, menonton video, maupun multitasking.

Beberapa model terbaru dari seri ini sudah menggunakan panel IPS LCD dengan resolusi Full HD+, memberikan tampilan yang tajam dan jernih.

kapasitas RAM yang besar (mulai dari 6 GB hingga 12 GB) memungkinkan pengguna menjalankan berbagai aplikasi tanpa hambatan.

Bagi kamu yang gemar fotografi, Infinix Note Series hadir dengan konfigurasi kamera yang mumpuni.

Beberapa model menawarkan kamera utama hingga 108MP yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi.

Infinix Note 50. [Infinix Mobility]
Infinix Note 50. [Infinix Mobility]

Kabarnya, Infinix 50x 5G akan debut perdana pada 27 Maret mendatang.

Infinix Note Series adalah pilihan tepat bagi kamu yang mencari smartphone dengan layar luas, performa kencang, kamera unggulan, dan baterai tahan lama.

Dengan harga yang kompetitif, seri ini bisa menjadi alternatif terbaik bagi pengguna yang menginginkan smartphone berkualitas tanpa harus mengeluarkan biaya tinggi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI