Vivo dan Realme Siapkan Pesaing POCO X7 Pro, Performa Kencang Siap Goda Konsumen!

Rabu, 19 Maret 2025 | 14:31 WIB
Vivo dan Realme Siapkan Pesaing POCO X7 Pro, Performa Kencang Siap Goda Konsumen!
POCO X7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - POCO X7 Pro merupakan HP midrange dengan spesifikasi buas yang menarik perhatian. Tak mau kalah, Vivo dan Realme menyiapkan smartphone untuk bersaing melawan POCO X7 Pro.

Sebagai referensi, AnTuTu menempatkan Redmi Turbo 4 sebagai HP midrange dengan performa paling kencang periode Januari 2025. Redmi Turbo 4 sendiri meluncur ke pasar global sebagai POCO X7 Pro.

Skor AnTuTu POCO X7 Pro mampu menembus 1,7 juta poin, lebih tepatnya yaitu 1.704.330. Ini lebih baik dibanding skor AnTuTu POCO X6 Pro yang 'hanya' 1.396.547 poin.

Kombinasi Mediatek Dimensity 8400 Ultra (4 nm) dengan opsi RAM hingga 12 GB membuat POCO X7 Pro mencetak performa tinggi. Leaker populer Digital Chat Station (DCS) mengungkap bahwa Vivo sedang menyiapkan HP midrange anyar.

Perangkat ini dispekulasikan debut pada Q2 atau Q3 2025. Perlu diketahui, Vivo T4x merupakan HP Vivo dengan kapasitas baterai terbesar yaitu mencapai 6.500 mAh. Untuk bersaing melawan POCO X7 Pro, smartphone misterius Vivo kabarnya mengemas baterai 7.500 mAh hingga 8.000 mah.

Vivo T4x 5G. (Vivo)
Vivo T4x 5G. (Vivo)

Apabila bocoran benar, ini akan melebihi kapasitas baterai POCO X7 Pro yang 'hanya' 6.000 mAh (versi Global) dan 6.500 mAh (India). Mirip HP POCO X7 Pro, ponsel Vivo terbaru juga mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 8400.

Dikutip dari Notebookcheck, chipset midrange premium ini dipasangkan bersama layar LTPS 6,7 inci beresolusi 1.5K. DCS mengungkap bahwa ponsel Vivo selanjutnya kemungkinan mengemas baterai 7.600 mAh serta mendukung fast charging 90 W.

Terkait optik, perangkat bakal membawa kamera belakang ganda 50 MP + 2 MP dan sensor selfie 16 MP. Dilihat dari bocoran spesifikasi tersebut, ponsel ini sangat berfokus kepada performa. Perangkat tersebut mungkin akan diluncurkan sebagai Vivo T5x , atau mungkin versi Ultra dari Y300 Pro+.

Saudara Vivo dalam grup BBK Technologies, Realme, sudah merilis HP midrange dengan spesifikasi gahar. Menurut perusahaan, skor AnTuTu Realme Neo 7 SE adalah sebesar 1.884.673 poin.

Baca Juga: Realme 14 5G Segera Hadir, Harga Realme 13 5G Langsung Turun Rp 800 Ribu

Realme Neo 7 SE langsung mengalahkan Redmi Turbo 4 atau POCO X7 Pro yang sempat memecahkan rekor sebelumnya. Skor AnTuTu tinggi itu diraih berkat chipset MediaTek Dimensity 8400-Max. Chipset tersebut mempunyai arsitektur 8-core mutakhir dengan kecepatan clock puncak 3,25 GHz.

Soal panel, smartphone mengusung layar OLED 6,78 inci beresolusi 1.5K dengan refresh rate 120 Hz. Realme baru-baru ini membuka tahap pra-pemesanan untuk Realme Neo 7 SE di China.

Realme Neo 7 SE. (Realme)
Realme Neo 7 SE. (Realme)

Harga yang ditawarkan bervariasi, dimulai dari 2099 yuan atau sekitar 4,7 juta rupiah untuk varian dengan RAM 12 GB dan penyimpanan 256 GB.

Penjelasan Spesifikasi POCO X7 Pro

POCO X7 Pro dirancang sebagai telepon pintar kelas menengah yang tangguh, menekankan kinerja dan nilai. Fitur utamanya mencakup chipset MediaTek Dimensity 8400 Ultra yang tangguh. SoC menghadirkan daya pemrosesan kuat yang cocok untuk tugas berat seperti bermain game.

Ponsel ini dilengkapi layar AMOLED 120 Hz dengan kecepatan refresh tinggi, yang memberikan visual cemerlang dan pengalaman scrolling halus. Fotografi ditangani oleh kamera utama 50 MP, dilengkapi dengan lensa ultra lebar, dan kamera depan 20 MP.

  • OS: Android 15, HyperOS 2
  • Chipset: Mediatek Dimensity 8400 Ultra (4 nm)
  • CPU: Octa-core (1x3.25 GHz Cortex-A725 & 3x3.0 GHz Cortex-A725 & 4x2.1 GHz Cortex-A725)
  • GPU: Mali-G720 MC7
  • RAM: 12 GB
  • Internal Memori: 512 GB (tidak ada slot microSD)
  • Layar: AMOLED 6.67 inci, 1220 x 2712 piksel, 120 Hz, 3.200 nits, 446 PPI
  • Kamera utama: 50 MP, f/1.5 (primer, OIS) + 8 MP, f/2.2 (ulrawide, 119 derajat)
  • Kamera depan: 20 MP, f/2.2 (wide)
  • Baterai: 6.000 mAh (fast charging 90 W)
  • Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.4
  • Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Dimensi: 160.8 x 75.2 x 8.3 mm
  • Berat: 195 gram
  • Warna: Black/Yellow, White, Green, Red (Iron Man Edition)
  • Fitur lain: Peringkat IP68, NFC, Fingerprint in-display, lapisan layar Corning Gorilla Glass 7i
  • Harga: Rp 4,6 juta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI