Review Dreamy Room, Permainan Menyusun Barang untuk Relaksasi

Rabu, 19 Maret 2025 | 13:01 WIB
Review Dreamy Room, Permainan Menyusun Barang untuk Relaksasi
Dreamy Room. [tangkapan layar pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dreamy Room juga memiliki grafis dengan warna pastel yang lembut dan visual yang indah, sehingga membuat game ini lebih menyenangkan untuk dimainkan. Terlebih suara musik latar belakangnya juga menenangkan dan cocok untuk relaksasi sembari bermain game.

Pemain juga tidak akan bosan karena permainan ini menawarkan puluhan tema ruangan berbeda. Setelah berhasil menyelesaikan satu level, pemain akan menerima 20 koin emas yang bisa digandakan menjadi lebih banyak jika pemain menonton iklan secara sukarela.

Tak hanya itu, pemain juga dapat mengumpulkan bintang untuk membuka sebuah peti harta karun yang berisi hadiah.

Kekurangan

Sayangnya, Dreamy Room menerapkan sistem waktu terbatas untuk menyusun barang. Pada bagian atas layar permainan, pemain akan melihat waktu yang berjalan mundur.

Waktu yang diberikan pun beragam, namun umumnya hanya empat menit. Dalam jangka waktu yang diberikan, pemain harus mampu menempatkan seluruh barang sesuai pada lokasinya.

Tetapi, tidak semua barang memiliki petunjuk lokasi dan hal ini akan menyulitkan pemain karena akan membuang waktu jika tidak bisa menebaknya dengan benar dan cepat.

Meskipun pemain diberikan sejumlah bantuan, tetapi item bantuan yang bisa digunakan juga sangat terbatas dan sangat sulit untuk diperoleh. Oleh karena itu, hal ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi pemain.

Dreamy Room. [tangkapan layar pribadi]
Dreamy Room. [tangkapan layar pribadi]

Selain itu, game ini juga menampilkan iklan setelah satu tingkat selesai ditaklukan. Iklan yang muncul memiliki durasi sekitar 30 detik dan hal ini akan menjadi gangguan pemain saat sedang seru memainkan permainan.

Baca Juga: Wild Cash Game Online yang Menghasilkan Uang, Bisa Tarik ke Saldo Dana hingga Ovo

Jika pemain tidak ingin melihat iklan apa pun, maka pemain harus merogoh kocek sebesar Rp 97.000.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI