Versi terbaru ini dapat meningkatkan keterampilan karakter secara otomatis, memungkinkan gamer mengeluarkan kemampuan terbaik mereka dengan mudah.
X Capture 2.0 - menggunakan AI untuk mengenali momen penting dalam permainan, secara otomatis merekam kemenangan, pertempuran tim, dan saat pemain mendapatkan kartu karakter.
AI Grabber 2.0 - memanfaatkan kecerdasan buatan untuk mengenali teks dalam game, memudahkan pencarian tips.
Kini, fitur ini juga mendukung terjemahan, memastikan komunikasi yang lebih lancar.
AI Noise Cancelation - menggunakan pembelajaran mesin untuk mengidentifikasi berbagai frekuensi suara, memungkinkan gamer menghilangkan suara yang tidak diinginkan demi komunikasi yang lebih jernih saat bermain.
Gamer dapat merasakan supremasi gaming dengan ROG Phone 9 Series, ponsel gaming revolusioner yang ditenagai oleh Snapdragon 8 Elite Mobile Platform berbasis 3 nanometer.
![Peluncuran Asus ROG Phone 9 Series di Jakarta, Selasa (18/3/2025). [Suara.com/Dythia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/18/22030-asus-rog-phone-9-series.jpg)
Sementara ROG Phone 9 FE dilengkapi dengan Snapdragon 8 Gen 3 Mobile Platform.
Performa melonjak ke level tertinggi dengan Qualcomm Seamless, yang memungkinkan sinkronisasi mulus dengan PC berbasis Snapdragon X Elite.
Setiap prosesor mengalami peningkatan signifikan, memastikan game dengan pengaturan grafis tertinggi tetap berjalan lancar tanpa lag.
Baca Juga: Asus Vivobook 14 Flip: Laptop Copilot+ PC Baterai Tahan Lama!
ROG GameCool hadir dengan 360° SoC Cooling System Design, menggunakan berbagai material termal berkinerja tinggi. Sistem ini dirancang dengan struktur berbasis SoC yang unik dan diperkuat dengan AeroActive Cooler X Pro.