Chipset Gacor: Konfigurasi Memori POCO F7 Pro dan F7 Ultra Terungkap, Debut Sebentar Lagi

Selasa, 18 Maret 2025 | 11:31 WIB
Chipset Gacor: Konfigurasi Memori POCO F7 Pro dan F7 Ultra Terungkap, Debut Sebentar Lagi
POCO F7 Ultra diprediksi mirip dengan Redmi K80 Pro. (Xiaomi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perusahaan belum mengungkap tanggal resmi peluncuran POCO F7 series. Meski begitu, konfigurasi memori POCO F7 Pro dan POCO F7 Ultra sudah terungkap ke publik.

Sebelum ini, sejumlah leaker ternama memprediksi bila POCO F7 Pro dan Ultra bakal meluncur ke pasar global pada 27 Maret 2025.

Kedua smartphone dipastikan masuk ke Indonesia mengingat perangkat telah lolos sertifikasi di TKDN dan SDPPI.

Namun, perusahaan sejauh ini belum mengumumkan tanggal rilis resmi ke Tanah Air. Terdapat rumor yang mengklaim bahwa ponsel akan meluncur ke Asia Tenggara pada April atau Mei 2025.

Leaker Sudhanshu Ambhore baru-baru ini berhasil mengungkap konfigurasi dari POCO F7 series

Menurut leaker, POCO F7 Pro dan POCO F7 Ultra sama-sama hadir dalam konfigurasi RAM dan penyimpanan 12GB/256GB.

Model Pro mempunyai varian memori tertinggi 12GB/512GB. Varian Ultra sendiri menyediakan memori super lega yaitu 16GB/512GB.

Adanya opsi RAM 12 GB atau RAM 16 GB membuat perangkat memiliki nilai jual lebih di segmen premium.

Menurut laporan tersebut, POCO F7 Pro dan F7 Ultra diharapkan akan mirip dengan Redmi K80 serta K80 Pro.

Baca Juga: Realme 14 5G Andalkan Snapdragon 6 Gen 4, Skor AnTuTu-nya Bikin POCO X7 Bertekuk Lutut!

POCO F7 Pro bakal mengandalkan Snapdragon 8 Gen 3, sementara model Ultra menggunakan Snapdragon 8 Elite.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI