Suara.com - Bermain game tidak melulu hanya untuk refresing, ternyata ada yang bisa hasilkan uang langsung ke DANA loh.
Game sering kali dianggap sebagai kegiatan yang sia-sia. Padahal ada juga game yang bermanfaat. Terutama jika itu dilakukan dengan bijak dan seimbang.
Beberapa game ternyata juga dapat digunakan untuk mengumpulkan saldo DANA. Caranya cukup mudah, tinggal menyelesaikan misi yang ditugaskan di dalam game.
Untuk kamu yang suka dengan tantangan, cocok memainkan game ini. Tidak hanya bermanfaat untuk mengasah ketangkasan, tetapi juga bisa untuk mendapatkan uang. Berikut ini beberapa rekomendasi game terbaik yang bisa digunakan untuk menambah saldo DANA.
1. Earn Money (Water Sort Puzzle)
Earn Money (Water Sort Puzzle) merupakan permainan teka-teki yang mengajak pemainnya untuk menyelesaikan misi.
Game ini mengajak pemainnya menyelesaikan puzzle dengan cara menyortir air berwarna di dalam botol. Nantinya, pemainnya akan menyelesaikan poin untuk kemudian ditukarkan dengan saldo di DANA.
Koin tersebut dapat ditukarkan dengan uang atau hadiah menggunakan PayPal atau kartu hadiah. Hanya saja, game ini banyak iklannya. Berikut ini caranya:
2. Swagbucks
Baca Juga: Main Mobile Legends Dapat Hadiah Umrah Gratis, Ini Cara Dapatnya
Aplikasi survei, nonton video, dan game ini bisa menambah cuan. Kamu tinggal menyelesaikan perintah yang terdapat di dalamnya untuk mendapatkan poin yang kemudian bisa ditukarkan dengan uang.
Caranya cukup mudah, dengan mendaftar akun di situs resmi Swagbucks. Kemudian jawab survei, tonton iklan, atau mainkan game untuk mendapatkan poin. Lalu tukarkan dengan saldo.
3. Mager
Selanjutnya ada game Mager yang dikembangkan SIDJI Studio. Permainan ini sedang viral dalam beberapa waktu belakangan.
Game ini mengajak para pemainnya untuk menyelesaikan misi. Bagi kamu yang berhasil akan mendapatkan poin, kemudian ditukarkan dengan saldo DANA, GoPay, OVO, ShopeePay, atau LinkAja.
Cara bermainnya dengan lebih dulu unduh game ini melalui Google Play Store. Kemudian login dengan akun Google atau Facebook. Lalu mainkan game-nya.
4. JadiDuit
Aplikasi ini juga bisa menghasilkan uang. Caranya dengan mengikuti kuis dan menyelesaikan tugas berhadiah.
Game ini mengajak para pemainnya untuk mengumpulkan emas. Cara kerjanya sama dengan permainan yang mengumpulkan poin. Tukarkan emas tersebut dengan saldo DANA, OVO, atau LinkAja.
5. ISUL
Game ini berisikan kuis yang dapat dimainkan dengan cepat. Caranya dengan mengikuti kuis, menonton video dan kumpulkan poin. Lalu tukarkan dengan saldo DANA, pulsa, atau transfer bank.
Tingkatkan Kewaspadaan
Banyak game penghasil uang. Namun, tidak sedikit yang menimbulkan kontroversi dan kewaspadaan. Sebelum memainkannya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
- Beberapa pemain melaporkan kesulitan dalam menarik dana yang telah mereka kumpulkan.
- Waspada potensi penipuan yang bertujuan untuk mengumpulkan data pribadi atau memaksa pemain untuk menonton iklan tanpa memberikan imbalan yang dijanjikan.
- Hati-hati malware, karena aplikasi game yang menjanjikan keuntungan mengandung bahaya ini.
- Pengumpulan data pribadi pengguna secara berlebihan.
Ada baiknya untuk melakukan riset terlebih dahulu, cari ulasan dan testimoni dari pemain lain sebelum mengunduh game.
Kemudian jangan mudah percaya dengan janji keuntungan yang terlalu tinggi, karena sesungguhnya tidak ada cara mudah untuk mendapatkan uang secara online.
Lindungi data pribadi dan jangan memberikan informasi pribadi yang sensitif kepada game yang tidak terpercaya. Hati-hati terhadap permintaan untuk membayar sejumlah uang, agar bisa menarik uang yang sudah terkumpul. Karena itu bisa berarti penipuan.
Tingkat kewaspadaan karena sesungguhnya tidak ada uang yang didapatkan dengan mudah.