Antrean Mengular Warnai Penjualan Perdana Xiaomi 15 Series

Dythia Novianty Suara.Com
Sabtu, 15 Maret 2025 | 17:08 WIB
Antrean Mengular Warnai Penjualan Perdana Xiaomi 15 Series
Penjualan perdana Xiaomi 15 Series di Jakarta, Sabtu (15/3/2025). [Suara.com/Dythia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Penjualan perdana Xiaomi 15 Series juga digelar secara serentak di beberapa kota di Indonesia. 

Andi mengatakan, antusiasme masyarakat juga terlihat tinggi di kota-kota tertentu tersebut.

"Rata-rata sama sudah datang dari pagi hari. Dalam satu jam pre-order Xiaomi 15 Ultra kemarin tuh sudah sold out," imbuh Andi.

Xiaomi 15 Series yang terdiri dari model Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra, mengandalkan kemampuan kamera yang memukau dari Leica.

Xiaomi 15 hadir dengan layar OLED CrystalRes seluas 6,36 inci, resolusi 2670 x 1200 piksel, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 300Hz, kecerahan maksimum 3.200 nits, color gamut DCI-P3, dan support HDR10+ hingga Dolby Vision.

Xiaomi 15 memiliki kamera utama Leica VARIO-SUMMILUX dengan sensor Light Fusion 900 beresolusi 50MP OIS, telefoto Leica 50MP OIS, dan ultrawide Leica 50MP. Sedangkan kamera depan beresolusi 32MP.

Penjualan perdana Xiaomi  15 Series di Jakarta, Sabtu (15/3/2025). [Suara.com/Dythia]
Penjualan perdana Xiaomi 15 Series di Jakarta, Sabtu (15/3/2025). [Suara.com/Dythia]

Xiaomi 15 diperkuat prosesor Snapdragon 8 Elite yang dipasangkan dengan RAM LPDDR5X dan ROM UFS 4.0. Baterai berkapasitas 5.250mAh yang dipasangkan dengan charger kabel 90W dan nirkabel 50W.

Sistem operasi Xiaomi 15 sudah HyperOS 2 yang mendukung fitur Xiaomi HyperCore, HyperConnect, dan HyperAI.

Sementara Xiaomi 15 Ultra memiliki pengaturan empat kamera yang terdiri dari lensa periskop 200MP (100mm, f/2.6), lensa telefoto 50MP (70mm, f/1.8), sensor utama tipe 1 inci 50MP, dan lensa ultra lebar 50MP. 

Baca Juga: Xiaomi Ultra Slim Power Bank Rilis di Pasar Global, Harga Rp 400 Ribuan

Di bagian depan, terdapat kamera swafoto 32MP (21mm, f/2.0).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI