Suara.com - Setelah berbagai bocoran yang beredar, akhirnya Vivo Indonesia resmi memboyong perangkat baru dari keluarganya yaitu Vivo V50 5G ke Tanah Air. Membawa jeroan tangguh, begini harga dan spesifikasi Vivo V50 5G.
Vivo mengunggulkan sektor kamera di Vivo V50 5G. Untuk menunjang fotografi perangkat ini, vendor HP tersebut memanfaatkan ZEISS untuk menghadirkan hasil foto yang indah dan menakjubkan.
Perangkat ini memanfaatkan panel AMOLED berukuran 6,77 inci dengan perlindungan Diamond Shield Glass untuk menjaga performa dan tampilan perangkat. Layar Vivo V50 5G sudah mendukung refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan mencapai 4.500 nits.
Tampilan Vivo V50 5G mengandalkan bentuk rounded yang membuat perangkat ini nyaman ketika digenggam. Panel yang digunakan adalah quad-curved yang mendapat perlindungan Diamond Shield Glass untuk daya tahan ekstra.
Vivo V50 5G memanfaatkan jeroan Snadpragon 7 Gen 3 dari Qualcomm yang dipadukan dengan RAM 8 GB atau 12 GB dan memori internal 256 GB dan 512 GB. HP anyar dari keluarga Vivo ini mengandalkan Funtouch OS 15 berbasis Android 15 yang super canggih.
Sektor kamera Vivo V50 5G memadukan sensor 50 MP Omnivision OV50E dan lensa ZEISS ultrawide beresolusi 50 MP. Di bagian depan, Vivo menyematkan sensor 50 MP dari Samsung JN1.

Menyempurnakan seluruh spesifikasinya, Vivo menyematkan baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan dukungan pengisian daya 90W fast charging yang ciamik. Pada perilisannya, Vivo V50 5G hadir dalam varian warna Harmony Red, Solid Black dan Blissful Purple.
Spesifikasi Vivo V50 5G
- Dimensions: 163.3 x 76.7 x 7.4 / 7.6 / 7.7 mm
- Weight: 189 g or 199 g (6.67 oz)
- Display: AMOLED
- Size: 6.77 inches
- Resolution: 1080 x 2392 pixels (~388 ppi density)
- Protection: Diamond Shield Glass
- OS: Android 15
- Chipset: Qualcomm SM7550-AB Snapdragon 7 Gen 3 (4 nm)
- CPU: Octa-core (1x2.63 GHz Cortex-A715 & 3x2.4 GHz Cortex-A715 & 4x1.8 GHz Cortex-A510)
- GPU: Adreno 720
- Internal: 256 GB + 8 GB RAM, 256 GB +12 GB RAM, 512 GB + 12 GB RAM
- Main camera: Dual 50 MP, f/1.9 + 50 MP, f/2.0
- Selfie camera: 50 MP, f/2.0
- Bluetooth: 5.4
- NFC: No
- USB: USB Type-C 2.0
- Battery: 6.000 mAh
- Charging: 90W wired
- Colors: Rose Red, Titanium Grey, Starry Night
Lama dinanti, akhirnya Vivo V50 5G dijual di pasar Indonesia. Penjualan perdana untuk perangkat ini akan dilakukan pada 20 Maret 2025 mendatang.
Baca Juga: Vivo Y300i 5G Bawa Baterai 6.500 mAh dan RAM 12 GB, Segini Skor AnTuTu-nya
Perangkat ini hadir dalam beberapa varian RAM dan memori internal yang dibanderol dengan harga berbeda. Harga Vivo V50 5G RAM 8 GB dan memori internal 256 GB dijual Rp 6.499.000.