Nantinya, realme siap untuk berkolaborasi dengan institusi-institusi global untuk menciptakan tren warna unik dan menarik, juga penciptaan inovasi dalam bidang material.
"Langkah yang dilakukan realme ditujukan untuk menciptakan ponsel dengan penampilan kelas atas, bergaya, serta ringan," lanjut dia.
Untuk mewujudkan visi tersebut, realme siap berinvestasi lebih besar dalam desain dan inovasi.
Tahun ini, realme meningkatkan investasi hingga 450 persen untuk pengembangan desain, memperluas tim dengan 300% lebih banyak desainer dan tenaga ahli, serta menjalin kerja sama dengan lebih dari 10 mitra internasional ternama.