Suara.com - POCO M7 5G akhirnya meluncur ke publik pada Maret 2025. Berikut terdapat penjelasan mengenai fitur dan spesifikasi POCO M7 5G.
Sebagai informasi, POCO M7 5G menawarkan fitur menggiurkan di segmen entry-level. HP murah Rp 1 jutaan ini sudah membawa sensor kamera Sony serta memori lega. Layarnya juga sudah 120 Hz sehingga cukup optimal untuk bermain game.
Smartphone tersedia dalam tiga varian warna yaitu Mint Green, Ocean Blue, dan Satin Black. Berbeda dengan POCO M6 yang membawa modul kamera persegi, POCO M7 5G memiliki desain kamera melingkar.
Terdapat tulisan '50 MP AI Camera' dan logo POCO di bagian belakang. Soal panel, HP murah ini mengusung layar IPS LCD 6,88 inci beresolusi HD Plus (720 x 1.640 piksel) dengan refresh rate 120 Hz.
Perangkat turut mendukung touch sampling rate 240 Hz. Untuk urusan optik, POCO M7 5G membawa unit kamera belakang ganda yang mencakup sensor primer Sony IMX852 50 MP. Sensor Sony ini merupakan penawaran menarik di segmen entry-level.

Poni waterdrop di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 8 MP. Baik kamera belakang maupun depan mendukung perekaman video 1080p pada 30fps.
Terkait jeroan, smartphone mengandalkan Snapdragon 4 Gen 2 dengan opsi RAM 6 GB dan RAM 8 GB.
Perusahaan mengungkap bila Snapdragon 4 Gen 2 pada POCO M7 5G mampu menembus skor AnTuTu 450 ribu poin.
POCO menyertakan virtual RAM 6 GB sehingga kapasitas total RAM pada mode standar yaitu hingga 12 GB.
Baca Juga: SPC Menyerah di Industri Smartphone, Banting Stir ke Perangkat IT
"Performa tercepat dan layar terbesar di kelasnya," tulis POCO dikutip dari laman resmi perusahaan.