Sementara iPhone lipat perdana Apple secara luas dilaporkan debut pada 2026, iPad Pro kemungkinan membutuhkan waktu lebih lama.
DCS memperkirakan bila iPad Pro bisa meluncur komersiap pada beberapa tahun ke depan.
Bocoran mengklaim tablet tersebut akan diluncurkan paling cepat pada tahun 2028. Tablet lipat turut membawa teknologi Capsule OLED Encapsulation.
Menurut laporan terpisah dari The Elec, Apple bakal merilis setidaknya satu model iPad Pro pada 2025. Itu merupakan generasi peningkatan dibanding iPad 2025 dengan Apple A16.
iPad Pro OLED baru akan terlihat mirip dengan model tahun lalu karena hanya akan sedikit dimodifikasi.
Sebagai pengingat, Apple meluncurkan dua iPad Pro OLED pada tahun 2024. Salah satunya dengan layar 11 inci dan baterai 8.160 mAh, sementara satu lagi dengan layar 13 inci dan sel 10.290 mAh.
Sumber tersebut juga mengklaim bahwa LX Semicon Korea Selatan dapat memasok driver tampilan untuk panel OLED iPad Pro baru.
Komponen untuk perangkat tersebut dapat memasuki produksi massal pada bulan April atau Mei. Mirip HP flagship, iPad Pro layar datar 2025 diharapkan membawa banyak fitur AI.
Baca Juga: Tablet Anyar Xiaomi Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 12.000 mAh dan Spek Sangar