Tanggal Perilisan Realme P3 Series Terungkap, Siap Debut Pertengahan April 2025?

Selasa, 11 Maret 2025 | 08:37 WIB
Tanggal Perilisan Realme P3 Series Terungkap, Siap Debut Pertengahan April 2025?
Realme P3 Ultra 5G. (GSM Arena)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebelumnya, Realme memastikan kedatangan perangkat baru dari keluarganya yaitu Realme P3 5G dan Realme P3 Ultra 5G.

Tergabung dalam Realme P3 Series. Kini vendor HP tersebut akhirnya mengungkap tanggal perilisannya.

Realme P3 Ultra 5G dipastikan akan menjadi seri Ultra pertama dari keluarga Realme.

Menurut bocoran yang diungkap, perangkat ini baru akan debut di pasar India pada 19 Maret 2025 mendatang.

Dilansir dari GSM Arena, perilisan Realme P3 5G dan Realme P3 Ultra 5G nantinya akan meluncur bersama Realme Buds T200 Lite di momen tersebut.

Khusus untuk Realme P3 Ultra 5G, Realme mengandalkan chipset MediaTek yaitu Dimensity 8350 Ultra.

Chipset ini mencetak skor AnTuTu yang ciamik bahkan mencapai 1,45 juta.

Chipset tangguh yang digunakan oleh Realme P3 Ultra 5G ini akan dipadukan dengan RAM LPDDR5x.

Menyempurnakan sektor jeroan, perangkat ini hadir dengan baterai 6.000 mAh yang mendukung pengisian daya kabel 80W.

Baca Juga: Skor AnTuTu Snapdragon 7s Gen 3, Chipset Redmi Note 14 Pro Plus dan Realme 14 Pro Plus

Realme P3 5G. (GSM Arena)
Realme P3 5G. (GSM Arena)

Lebih lanjut, Realme P3 Ultra 5G juga sudah mengandalkan pengisian daya bypass dan sistem pendingin VC berukuran 6.050 mm.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI