Suara.com - Pada awal tahun 2025 lalu, POCO baru saja memperkenalkan dua perangkat seri X andalannya yaitu POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G. Diklaim punya spesifikasi ciamik, berikut ulasan kami mengenai perbandingan spesifikasi POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G.
POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G berada dalam keluarga yang sama dengan jenis dan spesifikasi yang sedikit berbeda satu dengan yang lain. Sebagai seri Pro, POCO X7 Pro 5G jelas membawa banyak keunggulan daripada saudaranya tersebut.
Bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum memutuskan untuk membeli salah satu dari keduanya, di bawah ini kami rangkum perbandingan spesifikasi POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G.
Layar
Kedua perangkat anyar POCO ini sama-sama menggunakan layar CrystalRes AMOLED yang menawarkan visual ciamik. Mengenai ukuran, keduanya tidak banyak bersaing karena sama-sama mengandalkan ukuran 6,67 inci.
Berat POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G juga cukup berbeda. Sebagai seri paling tinggi, POCO X7 Pro 5G menghadirkan ukuran 195g atau 198g yang lebih berat daripada POCO X7 5G. Lebih lanjut, POCO X7 5G nampak unik dengan membawa layar melengkung yang kekinian.
![Poco X7 dan Poco X7 Pro yang akan meluncur ke Indonesia 25 Februari 2025. [Suara.com/Dicky Prastya]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/19/69926-poco-x7-dan-poco-x7-pro.jpg)
Kamera
Sektor kamera POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G juga cukup berbeda. Dibandingkan dengan saudaranya, POCO X7 5G hadir dengan tiga sensor kamera beresolusi 50 MP, 8 MP ultrawide dan 2 MP makro di bagian belakang.
Sedangkan seri Pro, POCO X7 Pro 5G memadukan dua sensor saja di bagian belakang dengan resolusi 50 MP dan 8 MP untuk kamera ultrawide. Di bagian depan, POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G sama-sama mengandalkan kamera selfie 20 MP.
Baca Juga: HP Murah Anyar, POCO M7 5G Bakal Bawa Sensor Kamera Sony
POCO menjanjikan kualitas perekaman video yang lebih baik di POCO X7 Pro 5G berkat 2160 x 60 fps yang dibawa oleh perangkat tersebut. Sedangkan POCO X7 5G hanya membawa dukungan 2160 x 30 fps.
Jeroan
Pada perilisan awalnya, POCO X7 5G hanya diperkuat oleh Android 14 dan HyperOS. Sedangkan seri Pro dari keluarga POCO ini meluncur dengan menggunakan Android 15 dan HyperOS 2.
Jeroan kedua perangkat ini juga cukup berbeda. POCO X7 5G meluncur dengan Dimensity 7300 Ultra dari MediaTek. Seri regulernya memadukan chipset Dimensity 8400 Ultra dari MediaTek.
Mengenai jeroan, POCO X7 Pro 5G nampak lebih tangguh dengan dukungan CPU berkecepatan 15,83 persen. CPU tangguh ini dipadukan dengan jeroan handal MediaTek yang mendukung performa perangkat tersebut.
Kapasitas penyimpanan POCO X7 5G lebih bervariasi daripada POCO X7 Pro 5G. Pasalnya, perangkat ini menyediakan kapasitas RAM 8 GB dan memori internal 256 GB serta RAM 12 GB dan memori internal 512 GB.
Sedangkan POCO X7 Pro 5G hanya membawa satu varian penyimpanan yaitu RAM 12 GB dan memori internal 512 GB. Dibandingkan seri Pro, POCO X7 5G hadir dengan kecepatan RAM 2133 MHz lebih tinggi.
Selanjutnya, untuk baterai, POCO X7 Pro 5G lebih tangguh dengan kapasitas 6.000 mAh yang sudah mendukung HyperCharge 90W. Di sisi lain, POCO X7 5G harus berpuas dengan kapasitas 5.110 mAh serta pengisian daya turbo 45W.
Berdasarkan hasil pengujiannya di laman AnTuTu, POCO X7 Pro 5G mencetak skor fantastis yaitu 1.663.422. Sedangkan POCO X7 5G harus berpuas dengan skor AnTuTu 728.840. Hal ini membuat seri Pro POCO ini lebih kencang dan tangguh dari perangkat lainnya.
![Poco X7 yang akan meluncurkan ke Indonesia pada 25 Februari 2025. [Suara.com/Dicky Prastya]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/19/78792-poco-x7.jpg)
Harga
Terkait harga, POCO X7 5G dijual dengan harga Rp 4.399.000 untuk RAM 12 GB dan memori internal 512 GB. Untuk varian RAM 8 GB dan memori internal 256 GB dijual Rp 3.799.000.
Untuk seri POCO X7 Pro 5G dijual dengan harga Rp 4.999.000 untuk varian RAM 12 GB dan memori internal 512 GB. Sudah tersedia di Indonesia, perangkat ini bisa dibeli secara online atau offline.
Sebelum memutuskan untuk membeli, itu tadi ulasan lengkap mengenai perbandingan spesifikasi POCO X7 Pro 5G vs POCO X7 5G. Tertarik membeli yang mana?