Eksperimen Mengerikan, Pria Alami Hal Ini Saat Berada 86 Menit di Ruangan Paling Sunyi di Dunia

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:43 WIB
Eksperimen Mengerikan, Pria Alami Hal Ini Saat Berada 86 Menit di Ruangan Paling Sunyi di Dunia
Anechoic Chamber, ruangan paling sunyi di dunia. (LAD Bible)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Untuk beberapa orang, dapat berada dan menikmati berbagai hal seorang diri tentu sangat menyenangkan.

Namun, hal berbeda dialami oleh seorang pria yang menjadi objek eksperimen ketika berada dalam ruangan paling sunyi di dunia.

Baru-baru ini dilakukan sebuah eksperimen yang ingin menunjukan bagaimana reaksi tubuh ketika berada dalam ruangan paling sunyi di dunia.

Eksperimen ini dilakukan di Anechoic Chamber, London South Bank University beberapa waktu yang lalu.

Dilansir dari LAD Bible, ketika berada dalam ruangan ini, Anda tidak hanya dapat mendengar suara perut namun juga dapat mendengar suara paling kecil dari tubuh manusia seperti suara darah yang mengalir di tubuh.

Para ilmuwan menyebut jika manusia pada umumnya terbiasa dengan kebisingan dan suara bahkan di ruangan yang sepi dan senyap.

Namun hal berbeda terjadi ketika berada di Anechoic Chamber.

YouTuber Callum McGinley memutuskan untuk mengikuti eksperimen tidak biasa ini.

Ketika menghabiskan waktu selama 86 menit di ruangan paling sunyi di dunia ini, Callum hanya mampu berucap "itu aneh sekali".

Baca Juga: Ilmuwan Prediksi Ancaman Asteroid Sebesar Lapangan Bola Menabrak Bumi, Potensi Kiamat?

Eksperimen di ruangan paling sunyi di dunia. (youtube/Callux)
Eksperimen di ruangan paling sunyi di dunia. (youtube/Callux)

Selama berada dalam Anechoic Chamber, Callum hanya diperbolehkan untuk berbicara selama 60 detik setiap 5 menit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI