Xiaomi 15 Ultra hadir dengan layar LTPO AMOLED 6.73 inci, resolusi WQHD+ 3200 x 1440 piksel, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 300Hz, kecerahan maksimum 3.200 nits, menampung 68 miliar warna, color gamut DCI-P3, dan support HDR10+ hingga Dolby Vision.
Xiaomi 15 Ultra membawa kamera utama Leica VARIO-SUMMILUX dengan sensor Sony LYT-900 beresolusi 50MP OIS, telefoto Sony IMX858 50MP OIS, periskop telefoto HP9 200MP, dan ultrawide Samsung JN5 50MP. Sementara kamera depan beresolusi 32MP dengan sensor OV32B.
Xiaomi 15 Ultra diperkuat prosesor Snapdragon 8 Elite yang dipasangkan dengan RAM LPDDR5X dan ROM UFS 4.1. Baterai berkapasitas 5.410mAh yang dipasangkan dengan charger kabel 90W dan nirkabel 80W.
Sistem operasi Xiaomi 15 Ultra sudah HyperOS 2 yang mendukung fitur Xiaomi HyperCore, HyperConnect, dan HyperAI. Deretan fitur AI itu mencakup AI Writing, AI Speech Recognition, AI Search, AI Interpreter, AI Subtitles, AI Gesture Reactions, AI Image Enhancement, AI Image Expansion, AI Eraser Pro, dan AI Reflection Removal.
Fitur lainnya yakni dual SIM termasuk eSIM, 5G, Wifi 7, Bluetooth 6, NFC, hingga USB-C.
Harga Xiaomi 15 Ultra
Di pasar global, harga Xiaomi 15 Ultra dibanderol mulai dari 1.499 Euro atau Rp 25,7 juta untuk varian 16/512GB. Namun belum ada informasi apakah harga Xiaomi 15 Ultra di Indonesia juga sama dengan versi MWC 2025.