HP Lipat Tangguh dan Menawan, Huawei Mate X6 Siap Meluncur ke Pasar Indonesia

Kamis, 06 Maret 2025 | 09:43 WIB
HP Lipat Tangguh dan Menawan, Huawei Mate X6 Siap Meluncur ke Pasar Indonesia
Huawei Mate X6. (Huawei)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tinggal menghitung hari hingga Huawei memperkenalkan perangkat baru dari keluarganya yaitu Huawei Mate X6. Menurut rencana, perangkat ini akan melakukan debut perdananya pada 11 Maret 2025 mendatang di Indonesia.

Kehadiran Huawei Mate X6 untuk melanjutkan kesuksesan seri Mate X lainnya yang sudah diperkenalkan dari keluarga vendor HP tersebut. Sesuai pendahulunya, seri ini menghadirkan desain unik yang inovatif dan tangguh.

Huawei Mate X6 meluncur dengan membawa kesan premium yang memiliki desain elegan dan stylish. Perangkat ini hadir dengan bodi super tipis namun tetap terlihat kokoh.

Vendor HP tersebut menggunakan dukungan 2nd Generation Kunlun Glass untuk bodi luar Huawei Mate X6. Sedang di bagian dalam, perangkat ini mengandalkan carbon fiber dan engsel multi-dimensi yang super canggih.

Baca Juga: Huawei Perluas Pasar Audio di Indonesia, Ini Daftar Produk Unggulannya

Menjanjikan ketangguhan luar biasa, Huawei Mate X6 sudah dilengkapi dengan aluminium setara industri penerbangan (aviation grade) serta sertifikasi IPX8 yang membuatnya tahan air.

Huawei Mate X6. (Huawei)
Huawei Mate X6. (Huawei)

Sektor kamera Huawei Mate X6 tak kalah ciamik dengan dukungan Ultra Aperture XMAGE yang mendapat sertifikat akurasi dan stabilitas warna TUV. Kamera Ultra Chroma ini membuat perangkat tersebut dapat menangkap foto dengan warna yang lebih akurat.

Menambah kecanggihan perangkat ini, Huawei melengkapinya dengan fitur Live Multi-Task yang inovatif dan dirancang khusus untuk meningkatkan produktivitas dalam berbagai kegiatan multitasking.

Belum banyak informasi yang beredar mengenai spesifikasi Huawei Mate X6 hingga perilisannya mendatang di Indonesia. Bocoran yang beredar menyebut jika perangkat ini akan tersedia dalam varian warna Red dan Black.

Usai perilisannnya nanti, penjualan perdana Huawei Mate X6 akan dilakukan pada 13 Maret 2025 hingga 13 April 2025 mendatang. Pembelian perangkat ini bisa dilakukan secara online maupun offline nantinya.

Baca Juga: Perbandingan Huawei MatePad Pro 13.2 vs Samsung Galaxy Tab S9+ Wi-Fi, Duel Tablet Premium

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI