Sejarah Skype yang Resmi Tutup setelah 22 Tahun

Agung Pratnyawan Suara.Com
Selasa, 04 Maret 2025 | 18:45 WIB
Sejarah Skype yang Resmi Tutup setelah 22 Tahun
Logo Skype. [ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Zennström dan Friis memasukkan beberapa kode dari Kazaa ke dalam versi awal Skype.

Hal ini memungkinkan mereka mengembangkan arsitektur peer-to-peer, yang membantu memberikan pengalaman komunikasi suara dan video yang lebih andal dan berkualitas tinggi.

Skype dengan cepat memperoleh popularitas berkat fitur-fiturnya yang inovatif dan pengalaman pengguna yang unggul dibandingkan dengan pesaingnya.

Terobosan mereka dalam teknologi VoIP mengubah cara orang berkomunikasi secara daring dan membuka kemungkinan baru untuk kolaborasi global.

Setelah diluncurkan, secara cepat Skyp memiliki jutaan pengguna. Delevopler kemudian menambahkan fungsi-fungsi baru seperti pengiriman pesan, nomor telepon, dan akhirnya video ditambahkan.

Tak lam setelahnya, Skype diakuisisi oleh Microsoft pada tahun 2011 dengan harga 8,5 miliar dolar AS saat itu .

Keunggulan Skype

Aplikasi Skype. [Microsoft]
Aplikasi Skype. [Microsoft]

Skype memungkinkan pengguna untuk berkomunikasi secara langsung tanpa harus bergantung pada server pusat.

Hal ini memungkinkan orang-orang dari seluruh dunia untuk menikmati komunikasi suara dan video berkualitas tinggi.

Baca Juga: Atasi Keruwetan! 5 Aplikasi Manajemen Bisnis Ini Bikin Usaha Jadi Mudah

Pada awal tahun 2000-an, Skype mengubah permainan dan membuat namanya dikenal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI