Asus Vivobook 14 Meluncur ke Indonesia, Laptop Intel Core Ultra Harga Rp 11 Jutaan

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 04 Maret 2025 | 04:30 WIB
Asus Vivobook 14 Meluncur ke Indonesia, Laptop Intel Core Ultra Harga Rp 11 Jutaan
Laptop Asus Vivobook 14 (A1407CA). [Asus Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asus Vivobook 14 (A1407CA) resmi diluncurkan ke Indonesia. Ini adalah laptop Vivobook 14 edisi 2025 yang hadir dengan prosesor Intel Core Ultra generasi kedua.

Regional Director ASUS South East Asia, Jimmy Lin menyebut kalau prosesor tersebut sempat digunakan di model laptop Asus Zenbook yang merupakan seri lebih tinggi dari Vivobook.

Ia beralasan kalau di tahun 2025 ini, Asus menginginkan para penggunanya untuk bisa menikmati performa lebih baik berkat teknologi terbaru.

“Tak hanya seri flagship seperti Zenbook yang mendapatkan teknologi terbaru, laptop seri mainstream pun segera kita refresh dengan teknologi mutakhir,” katanya dalam siaran pers, Selasa (4/3/2025).

Baca Juga: Infinix Inbook X2 2025 Resmi Masuk Indonesia, Laptop Murah Harga Mulai Rp 5 Jutaan

Spesifikasi Asus Vivobook 14 (A1407CA)

Asus Vivobook 14 hadir dengan bobot 1.43 kg dengan ketebalan 1,79cm. Laptop ini juga memiliki engsel 180 derajat yang membuat layarnya bisa ditidurkan sejajar dengan keyboard.

Sesuai namanya, laptop Asus terbaru ini mengusung layar IPS seluas 14 inci, resolusi WUXGA 1920 x 1200 piksel, LED Backlit, refresh rate 60Hz, kecerahan 400nits, color gamut 100% sRGB, layar anti-glare, dan rasio screen-to-body 87 persen.

Asus Vivobook 14 diperkuat prosesor Intel Core Ultra 5 225H yang sudah terintegrasi dengan NPU Intel AI Boost untuk mendukung fitur berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence).

Untuk penyimpanan, laptop ini dibekali RAM DDR5 16GB dengan SSD M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 berkapasitas 512GB. Sistem operasinya sudah Windows 11 Home.

Baca Juga: 5 Laptop Pemrograman Murah di Indonesia, Harga di Bawah 10 Juta per Maret 2025

Baterainya berkapasitas 42WHrsserta memiliki webcam FHD yang didukung privacy shutter. Untuk port yang tersedia ada USB 3.2 Gen 2 Type-A, USB 4.0 Gen 3 Type-C, HDMI 2.1 TMDS, dan jack audio 3.5mm.

Harga Asus Vivobook 14 (A1407CA) dibanderol Rp 11.799.000 yang tersedia dalam varian warna Quiet Blue, Platinum Gold and Cool Silver. Asus juga menyediakan dua tahun garansi global dan setahun garansi VIP.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI