Realme GT 7 Pro Racing Edition Jadi HP Snapdragon 8 Elite Termurah, Dijual Berapa?

Jum'at, 14 Februari 2025 | 10:53 WIB
Realme GT 7 Pro Racing Edition Jadi HP Snapdragon 8 Elite Termurah, Dijual Berapa?
Realme GT 7 Pro Racing Edition versi Neptune Exploration. (Weibo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Realme dipastikan akan merilis seri GT terbaru dari keluarganya yang diberi nama Realme GT 7 Pro Racing Edition. Perangkat ini disebut-sebut sebagai HP termurah yang didukung oleh Snapdragon 8 Elite.

Sesuai namanya Realme GT 7 Pro Racing Edition masih memiliki sejumlah kemiripan dengan Realme GT 7 Pro yang meluncur pada November 2024 lalu. Perangkat ini menghadirkan sejumlah kelebihan pada teknologi kamera dan layarnya.

Dilansir dari Gizmochina, Realme GT 7 Pro Racing Edition mengandalkan layar BOE S2 OLED berukuran 6,78 inci dengan desain micro-quad-curved. Layar ini mendukung refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak 6.000 nits.

Lebih lanjut, Realme GT 7 Pro Racing Edition juga mendapat dukungan HDR10 Plus dan Dolby Vision untuk pengalaman menonton yang lebih baik.

Baca Juga: Sertifikasi Kelas Militer, Realme C75x Diklaim Tahan Banting!

Untuk jeroan, Realme GT 7 Pro Racing Edition akan mengandalkan Snapdragon 8 Elite dari Qualcomm yang dipadukan dengan RAM LPDDR5x dan penyimpanan UFS 4.1 untuk performa dan kinerja yang baik.

Realme GT 7 Pro Racing Edition. (Gizmochina)
Realme GT 7 Pro Racing Edition. (Gizmochina)

Perangkat ini hadir dengan baterai 6.500 mAh yang sudah mendukung pengisian cepat melalui kabel 120W serta pengisian daya bypass untuk mengurangi panas selama digunakan untuk bermain game.

Mengenai fotografi, Realme GT 7 Pro Racing Edition menggunakan sensor utama Sony IMX896 beresolusi 50 MP dengan OIS, sensor OV08D10 ultrawide beresolusi 8 MP dan kamera depan Samsung S5K3P9 beresolusi 16 MP.

Fitur penting lainnya dari Realme GT 7 Pro Racing Edition adalah sensor sidik jari optik dalam layar, speaker stereo ganda dengan Dolby Atmos, motor linier sumbu X, Wi-Fi 7, Bluetooth 5.4, GPS, NFC dan IR Blaster.

Beralih ke harga, Realme GT 7 Pro Racing Edition dengan RAM 12 GB dan memori internal 256 GB dijual 425 dolar AS atau setara Rp 6,9 jutaan. Selanjutnya varian RAM 16 GB dan memori internal 256 GB seharga 485 dolar AS atau Rp 7,9 jutaan.

Baca Juga: Pakai Snapdragon 8 Elite, Oppo Find N5 Siap Debut di Akhir Februari 2025?

Varian berikutnya adalah RAM 12 GB dan memori internal 512 GB seharga 500 dolar AS atau setara Rp 8,1 jutaan. Yang tertinggi dengan RAM 16 GB dan memori internal 512 GB dijual 550 dolar AS atau setara Rp 8,9 jutaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI