Hapus Noise Tanpa Aplikasi? Samsung Galaxy S25 Punya Solusinya!

Denada S Putri Suara.Com
Minggu, 09 Februari 2025 | 17:55 WIB
Hapus Noise Tanpa Aplikasi? Samsung Galaxy S25 Punya Solusinya!
Samsung Galaxy S25. [Samsung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung kembali memperkuat posisinya sebagai inovator teknologi dengan meluncurkan Galaxy S25 Series, yang membawa fitur berbasis kecerdasan artifisial (AI) untuk meningkatkan pengalaman pembuatan konten.

Melansir dari ANTARA, smartphone flagship terbaru ini dirancang untuk memberikan hasil foto dan video yang lebih detail, estetik, dan profesional dengan lebih sedikit usaha.

Senior Manager MX Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, Ilham Indrawan, dalam acara peluncuran di Jakarta, Kamis (06/02/2025) kemarin mengatakan, Samsung terus berinovasi dengan meluncurkan Galaxy S25 Series yang hadir dengan berbagai fitur canggih.

Salah satu peningkatan terbesar dalam seri ini adalah kamera ultra-wide 50MP dengan Next Generation Pro Visual Engine, yang memungkinkan pengguna menghasilkan foto dengan warna lebih akurat dan detail lebih tajam. Selain itu, mode makro yang lebih baik membuat objek kecil tampak lebih jelas tanpa kehilangan kualitas gambar.

Bagi pembuat konten video dan vlogger, fitur Audio Eraser menjadi salah satu keunggulan utama. Teknologi ini memungkinkan pengguna menghapus suara bising seperti angin, musik latar, atau kebisingan sekitar, sehingga konten yang dihasilkan lebih jernih dan profesional tanpa perlu aplikasi pengeditan tambahan.

Samsung Galaxy S25 Ultra. [Samsung]
Samsung Galaxy S25 Ultra. [Samsung]

Untuk pengalaman fotografi yang lebih fleksibel, Samsung menghadirkan Virtual Aperture, fitur dalam mode Expert Raw yang memungkinkan pengguna mengontrol aspek kamera sesuai dengan kebutuhan pencahayaan dan komposisi gambar.

Selain itu, fitur Portrait Studio yang telah diperbarui kini semakin mendekati standar fotografi profesional.

"Foto potret kini lebih detail dan natural berkat peningkatan teknologi pada Galaxy S25 Series, menghilangkan efek kartun yang masih ada pada model sebelumnya, sehingga menghasilkan gambar yang lebih halus dan realistis," kata Ilham, dikutip dari sumber yang sama, Minggu (09/02/2025).

Dengan kombinasi teknologi AI yang semakin canggih dan fitur inovatif, Galaxy S25 Series hadir sebagai perangkat yang mendukung pengguna dalam menciptakan konten lebih mudah, personal, dan berkualitas tinggi.

Baca Juga: Oppo Find X8 Ultra Bakal Buang Alert Slider, Diganti Tombol Mirip iPhone

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI