Bocoran poster menunjukkan Xiaomi 15 Ultra akan diluncurkan pada 26 Februari mendatang di China.
3. iQOO Neo 10R
![iQOO Neo 9 Pro. [iQOO India]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/02/25/10434-iqoo-neo-9-pro.jpg)
iQOO Neo 10R akan menjadi ponsel kelas menengah terbaru dari merek tersebut. Gawai ini akan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3 dan siap debut di pasar China.
Smartphone ini juga diperkirakan akan menggunakan baterai berkapasitas 6.400mAh. Ponsel ini kabarnya akan dilengkapi dengan kamera utama Sony LYT-600 50MP dan kamera ultrawide 8MP. Fitur lain yang diantisipasi termasuk layar OLED 1,5K 144Hz, konfigurasi memori hingga 12GB dan 256GB, serta Funtouch OS 15 berbasis Android 15.
Bocoran terbaru mengklaim bahwa ponsel itu akan diluncurkan di India pada 20 Februari 2025.
4. Vivo V50
![vivo V40 Lite. [vivo Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/11/22/24678-vivo-v40-lite.jpg)
Vivo bersiap untuk merilis model V50 standar, di mana model Pro dari jajaran ini dilaporkan baru akan diperkenalkan beberapa waktu kemudian. Vivo V50 disebut-sebut sebagai versi modifikasi dari Vivo S20. Namun, tidak seperti S20, V50 akan memiliki kamera Zeiss.
Ponsel tersebut diprediksi akan dilengkapi dengan chip Qualcomm Snapdragon 7 Gen 3 dan baterai 6.000mAh. Meskipun baterainya berukuran besar, produk ini mungkin memiliki ketebalan hanya 7,2 mm.
Tak hanya itu, gawai ini akan didukung dengan tiga kamera 50MP, di mana dua ditempatkan di belakang untuk wide dan ultrawide, serta satu di depan.
Baca Juga: Xiaomi akan Sediakan 2 Pembaruan Android 16 pada 2025
Vivo V50 akan diperkenalkan oleh perusahaan pada 24 Februari 2025.