Daftar Harga HP Samsung Februari 2025, Terbaru Galaxy S25 Series

Agung Pratnyawan Suara.Com
Kamis, 06 Februari 2025 | 13:15 WIB
Daftar Harga HP Samsung Februari 2025, Terbaru Galaxy S25 Series
Spesifikasi Samsung Galaxy S25. (Samsung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di bawah ini adalah daftar harga HP Samsung terbaru bulan Februari 2025. Daftar harga ini bisa jadi pertimbangan sebelum Anda datang ke konter untuk beli HP baru.

HP merek Samsung menjadi salah satu pilihan yang cukup menarik untuk dibeli pada tahun 2025 ini.

Pabrikan asal Korea Selatan tersebut memiliki banyak sekali pilihan HP yang dijual, sehingga bisa disesuaikan dengan budget dan kebutuhan pengguna.

Terbaru, Samsung berencana merilis S25 Series di pasar tanah air pada 15 Februari 2025 mendatang.

Samsung Galaxy S25 Series diumumkan secara global pada 22 Januari 2025 di San Jose, Amerika Serikat. Saat ini, pengguna di Indonesia sudah bisa melakukan pre-Order.

Samsung Galaxy S25 Series terdiri dari Galaxy S25, S25 Plus, dan S25 Ultra. Berikut adalah spesifikasi ketiganya.

Spesifikasi Samsung Galaxy S25

  • Ukuran layar: 6.2 inch, FHD+ (1080 x 2340 pixels), Dynamic AMOLED 2X, 120Hz
  • Memori: RAM 12 GB, penyimpanan 512 GB
  • Chipset: Snapdragon 8 Elite for Galaxy
  • Kamera: Triple 50 MP + 12 MP + 10 MP; depan 12 MP
  • SIM: Dual SIM
  • Baterai: 4000 mAh
  • Berat: 164 gram
  • Harga: Rp14.999.000

Spesifikasi Samsung Galaxy S25 Plus

  • Ukuran layar: 6.7 inch, QHD+ (1440 x 3120 pixels), Dynamic AMOLED 2X, 120Hz
  • Memori: RAM 12 GB, penyimpanan 512 GB
  • Chipset: Snapdragon 8 Elite for Galaxy
  • Kamera: Triple 50 MP + 12 MP + 10 MP; depan 12 MP
  • SIM: Dual SIM
  • Baterai: 4900 mAh
  • Berat: 193 gram
  • Harga: Rp17.999.000

Spesifikasi Samsung Galaxy S25 Ultra

Baca Juga: Daftar Harga HP OPPO Januari 2025, Lengkap Reno hingga Find

  • Ukuran layar: 6.9 inch, QHD+ (3120 x 1440 pixels), Dynamic AMOLED 2X, 120Hz
  • Memori: RAM 12 GB, penyimpanan 512 GB
  • Chipset: Snapdragon 8 Elite for Galaxy
  • Kamera: Quad 200 MP + 50 MP + 10 MP + 50 MP, depan 12 MP
  • SIM: Dual SIM
  • Baterai: 5000 mAh
  • Berat: 219 gram
  • Harga: Rp22.999.000
Samsung Galaxy S25 Ultra. [Samsung]
Samsung Galaxy S25 Ultra. [Samsung]

Daftar Harga HP Samsung Terbaru Februari 2025

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI